Siaga Nataru, 10 Titik Rawan Bencana di Jabar hingga Kereta Cepat Whoosh Jadi Perhatian Kantor SAR Bandung

Herry menilai, dengan adanya libur dan cuti bersama di tahun ini, membuat animo masyarakat untuk melaksanakan libur akhir tahun serta tradisi mudik ke kampung halaman cukup tinggi.

“Saya mengingatkan bahwa situasi ini berpotensi menyebabkan kedaruratan luar biasa,” bebernya.

Herry menerangkan, potensi kedaruratan luar biasa yang dimaksud itu, terutama dalam hal kemacetan lalu lintas, yang dapat mengancam keselamatan pemudik di jalan raya.

BACA JUGA: Antisipasi Lonjakan Libur Nataru KCIC Whoosh Tambah Jadwal Perjalanan

“Dari BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika) juga turut memberikan peringatan. Mereka memperkirakan terjadi curah hujan dan gelombang tinggi di beberapa wilayah Jawa Barat,” terangnya.

Diungkapkan Herry, beberapa potensi bencana yang perlu jadi perhatian pada pergantian tahun, yakni cuaca yang dapat memicu bencana hidrometeorologi, seperti banjir, longsor, dan angin kencang.

“Pihak SAR Bandung mengajak masyarakat untuk tetap waspada dan mematuhi aturan keselamatan selama libur akhir tahun,” ungkapnya.

“Dengan kesiapsiagaan dan kerjasama bersama, diharapkan dapat mengurangi risiko kecelakaan dan bencana selama periode yang penuh perayaan ini,” pungkas Herry. (Bas)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan