Rasakan Berbagai Manfaat BPJS Kesehatan, Neng Eni Bersyukur jadi Peserta JKN

JABAR EKSPRES – Neng Eni Suryani (42) adalah seorang ibu rumah tangga yang terdaftar sebagai Peserta JKN pada segmen Penerima Bantuan Iuran (PBI) APBD yang iuran setiap bulannya ditanggung oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Bandung Barat.

Ia mengakui Program JKN memberikan manfaat yang berarti bagi dirinya dan keluarga. Warga asli Desa Pakuhaji, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat ini bercerita saat memanfaatkan kepesertaan JKN miliknya untuk berobat rawat inap di RS Dustira Kota Cimahi.

”Bersyukur sekali saya sudah terdaftar sebagai Peserta JKN sejak beberapa tahun yang lalu dan akhirnya membantu saya ketika akan berobat, kami sekeluarga juga sering menggunakan JKN,” bebernya.

”Saya merasa pelayanan yang diberikan juga sangat memuaskan dan kami diberikan penjelasan yang lengkap dari dokter dan perawat ketika berobat. Fasilitas dan penanganan di RS Dustira juga sudah sangat baik untuk kami sebagai Peserta JKN,” imbuhnya.

Neng Eni menceritakan, saat awal bulan Desember lalu dirinya mengeluhkan sakit perut yang begitu hebat, saat itu ia curiga ada masalah dengan lambungnya, karena dirinya memang memiliki riwayat penyakit lambung. Sehingga keluarga segera membawa dirinya untuk datang berobat ke IGD RS Dustira.

”Nyeri perutnya itu luar biasa, sudah saya beri obat lambung namun tidak kunjung reda. Rasanya sampai lemas dan tidak bisa banyak beraktifitas,” terangnya.

Akhirnya tanpa pikir panjang karena sudah sangat sakit dan kondisinya juga malam hari, dirinya langsung menuju RS Dustira untuk segera mendapatkan penanganan lebih lanjut.

Salah satu faktor yang ia rasakan saat berobat adalah mudahnya akses dan cepatnya tindakan dari dokter. Sehingga, dia tidak khawatir saat mengalami hal yang serupa.

Neng Eni pun mengaku bahagia setelah menjalani pengobatan. Terlebih, tak ada biaya apapun yang harus dikeluarkan dari kantong pribadi. Dirinya bersyukur telah menjadi Peserta JKN. Apalagi, iurannya pun ditanggung oleh pemerintah.

Ia pun mendukung agar Program JKN terus hadir di tengah masyarakat karena program ini sangat bermanfaat bagi seluruh masyarakat, khususnya masyarakat Kabupaten Bandung Barat.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan