JABAR EKSPRES- Film bergenre horor dan thriller, “Siksa Neraka,” secara resmi akan ditayangkan di seluruh bioskop Indonesia mulai besok, Kamis (14/12/2023). Dalam film ini, penonton diajak untuk merasakan ketegangan dan misteri yang terkandung dalam siksaan neraka yang mengerikan.
Sutradara dari karya ini adalah Anggy Umbara, yang sebelumnya terkenal lewat film-film seperti “Khanzab” (2023), “Jin & Jun” (2023), “Si Manis Jembatan Ancol” (2019), hingga “Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss!” (2016). Keberadaan sutradara berbakat ini menambah daya tarik bagi “Siksa Neraka.”
BACA JUGA: Bosen Jomblo Terus? Ini Daftar Aplikasi Pencari Jodoh 2023
Para pemeran utama yang tak kalah ternama, seperti Ratu Sofya, Kiesha Alvaro, dan Ariyo Wahab, turut menyemarakkan film ini dan menarik perhatian pecinta film Indonesia, khususnya para penggemar genre horor.
Bagi yang penasaran seberapa seramnya “Siksa Neraka,” berikut adalah ulasan singkat mengenai sinopsis film ini:
Sinopsis Film “Siksa Neraka”
Film ini mengisahkan empat kakak beradik bernama Saleh, Fajar, Tyas, dan Azizah, yang merupakan anak-anak dari seorang ustaz muda yang terpandang di sebuah desa. Sejak kecil, mereka dididik keras dan sering mendengar cerita tentang surga dan neraka dari sang ayah.
Suatu hari, Saleh dan adik-adiknya pergi ke desa seberang tanpa sepengetahuan orangtua mereka. Namun, naas menyebabkan mereka terseret arus sungai dalam perjalanan tersebut, dan jenazah mereka menghilang.
Ketika bangun, Saleh dan adik-adiknya tiba di neraka yang pernah diceritakan oleh sang ayah. Film “Siksa Neraka” akan menggambarkan apa yang terjadi di dunia dan akhirat setelah keempat kakak beradik tersebut hilang terbawa arus sungai.
Sementara di neraka, mereka saling mencari satu sama lain sambil menghadapi siksaan atas dosa-dosa yang mereka lakukan selama hidup di dunia, yang disembunyikan dari orangtua mereka.
Dalam proses pencarian yang dilakukan oleh Ayah dan Ibu Saleh, pertanyaan muncul mengenai apakah ‘bekal’ yang diberikan kepada anak-anaknya selama hidup di dunia sudah cukup.
Daftar Pemain film “Siksa Neraka”
- Ratu Sofya sebagai Tyas
- Kiesha Alvaro sebagai Fajar
- Nayla Purnama sebagai Azizah
- Rizky Fachrel sebagai Saleh
- Ariyo Wahab sebagai Ustad Syakir
- Astri Nurdin sebagai Bu Rika
- Slamet Rahardjo sebagai Pak Harjo
- Joseph Kara sebagai Pak Haji
- Ingrid Widjanarko sebagai Mbok Inah