BREAKING NEWS! Demo Buruh Berujung Tol Cipularang Lumpuh

JABAR EKSPRES – Ribuan buruh yang berasal dari berbagai serikat di Jawa Barat, turun menyuarakan aksinya di depan Gedung Sate, Kota Bandung pada Kamis 14 Desember 2023. Tak pelak, demo buruh ini menimbulkan kemacetan di sepanjang Tol Cipularang.

Berdasarkan informasi dari akun X @infojawabarat, hingga pukul 18.00 masih terjadi kemacetan akibat demo buruh yang berlangsung.

“Hingga pukul 18.00 Kamis (14/12/23) sore ini, pengguna jalan tol Cipularang arah Bandung masih tertahan imbas demo buruh menuju Gedung Sate. Mereka lebih memilih mematikan mesin kendaraan, karena lalu lintas yang tidak bergerak. Dilaporkan kemacetan terjadi hingga 10 KM,” tulis akun tersebut.

Baca juga: Jelang Pemilu 2024, Rasyid Rajasa Imbau Anak Muda Berpartisipasi Aktif

Lumpuhnya Tol Cipularang, tentunya membawa petaka bagi masyarakat yang tengah mengakses jalan tersebut. Salah satu netizen juga turut berkomentar atas aksi buruh yang membawa kemacetan hingga Tol Cipularang ini.

“Macet parah di tol Cipularang dari KM 123 dari Jakarta menuju Bandung imbas demo buruh. Dari Jakarta jam 13.00 dan saat ini masih terjebak di KM 115. Apakah demo buruh masih berlangsung?,” ungkap akun X @Eyulihastin.

Diketahui sebelumnya, demo buruh ini sudah terjadi sejak siang hari. Para buruh menuntut Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin untuk segera melakukan revisi terhadap penetapan Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK).

Dalam aksi tersebut, massa membawa mobil komando, serta pengeras suara yang menuntut revisi UMK.

Selain itu, petugas kepolisian sudah memenuhi Gedung Sate, guna melakukan perlindungan kepada Pj Gubernur Jawa Barat.

Baca juga: Pekerjaan Molor, Kontraktor Proyek Jogging Track Lapangan Sempur Bogor Didenda

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan