“Kita terus berkoordinasi dengan DPKP terkait sampah yang menyumbat saluran air tersebut,” ucap Ervin.
BACA JUGA: Antisipasi Bencana Banjir, JRN Bersihkan Sampah di Sungai Cicukang Bandung
Menurut Ervin, sampah kiriman dari wilayah lain, khususnya Kabupaten Bandung, dan Kabupaten Bandung Barat perlu ada upaya antar wilayah untuk menangani hal tersebut.
“Itu harus koordinasi dengan wilayah lain, karena itu berkaitan dengan tiga wilayah, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, dan Kota Cimahi,” jelasnya.
Sementara itu, menurut Pj Wali Kota Cimahi, Dicky Saromi terkait dengan wilayah Melong sendiri, kedepannya akan merancang strategi penanganan sungai agar aliran air dapat mengalir baik hingga Citarum.
“Selain itu yang di area Melong sendiri, ada sungai yang apakah nanti mau di luruskan atau di buat gorong-gorong, jadi supaya semua aliran itu masuk ke sungai Citarum dengan baik,” terangnya.
Saat disinggung terkait sampah kiriman dari wilayah lain, Dicky menjelaskan hingga saat ini Kota Cimahi telah berkoordinasi dengan wilayah terkait soal sampah tersebut.
“Sudah berkoordinasi juga dengan wilayah lain,” imbuhnya. (Mong)