8 HP Lama dengan Spek Dewa Harga Rp1 Jutaan di Akhir 2023

JABAR EKSPRES – Berikut ini merupakan informasi perihal rekomendasi 7 HP lama dengan spek dewa harga Rp1 jutaan yang patut kamu pertimbangkan.

Kini, banyak sekali smartphone murah di pasaran yang bisa kamu dapatkan. Tentu kamu tidak perlu khawatir. Pasalnya, smartphone tersebut mempunyai kualitas yang bagus.

Jadi, dengan budget sebesar Rp1 jutaan saja kini kamu sudah bisa memiliki HP berkualitas gagah.

OIeh karena itu, simak terus artikel ini sampai tuntas untuk mengetahui HP lama dengan spek dewa harga Rp1 jutaan.

BACA JUGA: 7 HP Terbaru di Bawah Rp2 Juta yang Layak Dibeli di Akhir 2023

Xiaomi Redmi Note 9T 5G

Xiaomi Redmi Note 9t5g menawarkan pengalaman 5G dengan harga terjangkau, hanya 1.2 jutaan.

Ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 800u, RAM 4/6 GB, dan penyimpanan internal 128 GB.

Layarnya berukuran 6.53 inci full HD+ IPS dengan perlindungan Gorilla Glass 5. Kamera belakang triple (48 MP utama, 2 MP makro, 2 MP depth) dan kamera depan 13 MP.

Fitur tambahan meliputi speaker stereo, sensor sidik jari, dan tahan air. Kamu bisa mendapatkan HP ini dalam kisaran harga Rp1,2 jutaan saja, loh.

LG G8 ThinQ (2019) – Kualitas Audio Tinggi

LG G8 ThinQ, keluaran tahun 2019, menonjolkan kualitas audio yang tinggi dan layar OLED 6.1 inci dengan resolusi 1440 x 3120 piksel.

Ditenagai oleh Snapdragon 855, RAM 6 GB, dan penyimpanan internal 128 GB. Kamera belakang dual (12 MP utama, 16 MP ultrawide) dan kamera depan 8 MP.

Fitur unik meliputi Hand ID, wireless charging, Hi-Fi Quad DAC, dan rekaman suara stereo.

OnePlus Note N10 5G – Smartphone 5G Terjangkau

OnePlus Note N10 5G adalah pilihan terjangkau untuk pengalaman 5G. Layarnya IPS LCD 6.49 inci dengan refresh rate 90 Hz.

Ditenagai oleh Snapdragon 690, RAM 6 GB, dan penyimpanan internal 128 GB. Sistem kamera quad (64 MP utama, 8 MP ultrawide, 2 MP makro dan depth). Baterai 4300 mAh dengan pengisian cepat 30W.

BACA JUGA: 7 HP 5G Termurah dan Terbaik di Indonesia Edisi Desember 2023

Google Pixel 3 XL – Pengalaman Android Murni

Google Pixel 3 XL menawarkan pengalaman Android murni dengan Snapdragon 845, RAM 4/128 GB.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan