Jabar Ekspres – Kejadian mencekam berupa tabung gas Compressed Natural Gas (CNG) yang dibawa oleh mobil truk Isuzu dengan plat kuning bernomor B 9496 SYX meledak secara tiba-tiba, ledakan tersebut mengagetkan para pengemudi dan warga sekitar.
Peristiwa nahas itu lebih tepatnya terjadi di ruas jalan Sukabumi-Bogor, kampung Lodaya, Desa Karangtengah Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi. Pada Senin (27/11/23) 17.35 WIB.
Ledakan tabung gas CNG tersebut menyebabkan kerusakan pada mobil Avanza hitam, Grand Vitara biru, angkot, dan beberapa bangunan warga sekitar yang menebabkan kerusakan yang beragam.
BACA JUGA: Gas CNG Meledak di Sukabumi, Dua Orang Meninggal Dunia
Ledakan tersebut juga menyebabkan korban jiwa, yaitu dua orang meninggal dunia, dan enam orang lainnya mengalami luka-luka.
Dari data yang di peroleh dari humas RSUD Sekarwangi Cibadak, Rizal Perdana, mengatakan bahwa pihaknya menerima 8 orang korban dari ledakan itu, yang kemudian dilarikan ke rumah sakit tersebut.
“8 orang kang, 2 orang meninggal dunia,” ujarnya saat di konfirmasi Jabar Ekspres pada Selasa (28/11/2023).
Rizal mengatakan bahwa, saat ini korban yang mengalami luka sudah meniggalkan rumah sakit.
“Sudah kosong kang, 2 meninggal sisanya sudah pulang,” jelas Rizal.
Untuk informasi tambahan berikut daftar korban dari meledaknya gas CNG di ruas Jalan Sukabumi-Bogor Kabupaten Sukabumi.
Korban Meninggal
- Heni Handayani (56)
- Uwoh Abdullah (38)
Korban mengalami luka
- Sopiah (22)
- Irmawati (27)
- Endih (46)
- Imansyah (26)
- Deni (42)
- Ahmad Ali (28)
BACA JUGA: Sudah Kembali ke Rumah, Begini Kondisi Terkini Eks Walkot Sukabumi Achmad Fahmi
Sampai berita ini diterbitkan, menurut Kasatreskrim Polres Sukabumi AKP Ali Jupri, mengatakan bahwa penyebab meledaknya gas CNG tersebut bersumber dari Cylinder Valve tabung gas yang terlihat patah.
“Dugaan sementara adanya patahan dari Cylinder Valve dari pada gas yang tertempel di tabung gas tersebut,” jelasnya. Pada Senin malam (27/11/2023) (Mg9)