JABAR EKSPRES – Menyambut libur natal dan tahun baru (nataru), beberapa tempat wisata dan kafe di Bandung menghadirkan inovasi kreatifnya. Salah satunya adalah Golden Pine Orchid Forest Cikole.
Tempat nge-teh estetik yang berada di tengah indahnya pemandangan hutan pinus Orchid Cikole ini turut menghadirkan inovasi kreatifnya. Mengusung konsep glass house ala Eropa, kafe ini siap menyambut para wisatawan yang akan berlibur di akhir tahun.
Golden Pine yang menyajikan beragam jenis teh, pastry, hingga gelato ini pun tidak mau melewatkan momen nataru ini, terus berinovasi dengan menghadirkan berbagai menu ala Eropa untuk wisatawan yang berkunjung.
BACA JUGA: Daftar 10 Playground Terbaru di Bandung, Paling Seru Untuk Liburan Anak dan Dewasa
Harga pastry dan minuman yang ditawarkan cukup terjangkau, mulai dari Rp30.000 sampai dengan Rp110.000.
CEO Orchid Forest Cikole, Barry Akbar mengatakan, sebagai pionir glass house kafe bernuansa Eropa, perayaan natal dan tahun baru akan jauh lebih berkesan dengan menikmati pemandangan dan suasana hutan pinus.
“Golden Pine akan memanjakan kawan orchid dengan berbagai pilihan menu pastry, teh, dan cokelat panas, juga gelato ice cream yang sangat cocok untuk dinikmati bersama keluarga juga orang terdekat,” ujarnya.
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Kolam Renang di Bandung, Dijamin Seger Abisss!
Selain itu, Golden Pine menambah beberapa tempat dengan tenant yang lebih luas.
“Kini Golden Pine, memiliki beberapa tenant lebih luas yang bisa menampung kapasitas lebih banyak wisatawan yang berkunjung, sehingga bisa menikmati suasana kafe dengan lebih nyaman,” imbuh Barry.
Golden pine Orchid Forest Cikole, Lembang melayani kawan orchid sesuai dengan jam operasional Orchid Forest Cikole, mulai dari pukul 09.00-18.00 WIB pada Senin s/d Jumat, dan 08.00-19.00 WIB setiap akhir pekan Sabtu dan Minggu.
“Kawan Orchid yang telah membeli tiket masuk Orchid Forest, tentu dapat mengunjungi Golden Pine tanpa adanya tambahan tiket,” pungkas Barry. (*)