PDF Info Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Sanggah CPNS Kejaksaan 2023

JABAR EKSPRES – Biro Kepegawaian Kejaksaan sudah mengumumkan hasil seleksi administrasi pasca sanggah untuk CPNS Kejaksaan tahun anggaran 2023 pada, Rabu (25/10/2023).

Masa sanggah menjadi kesempatan yang diberikan untuk para pelamar CASN yang ingin menyampaikan keberatannya apabila terdapat kesalahan yang bukan berasal dari pelamar sendiri.

Adapun masa sanggah ini dibuka selama 3 hari dan telah diajukan oleh pelamar sejak 19 Oktober sampai 21 Oktober 2023 lalu.

Kini hasil sanggahannya sudah dapat diakses oleh para pelamar melalui akun SSCASN masing-masing.

Bagi pelamar yang ingin mengakses PDF pengumuman pasca sanggah CPNS Kejaksaan 2023 dapat diketahui sebagai berikut.

BACA JUGA: Cek PDF Jadwal CPNS Kejaksaan 2023 Lengkap Masa Sanggah dan SKD

PDF Info Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Sanggah CPNS Kejaksaan 2023

Informasi terkait hasil masa sanggah seleksi administrasi tertuang dalam pengumuman Nomor: PENG-19/C/Cp.2/10/2023.

Pelamar dapat mengetahui beberapa poin informasi mengenai hasil masa sanggah melalui laman biropeg.kejaksaan.go.id atau klik di sini.

Sementara untuk melihat hasil sanggahan, saat ini pelamar hanya dapat melihat hasilnya secara detail melalui akun SSCASN masing-masing.

BACA JUGA: Berapa Syarat BMI CPNS Kejaksaan? Ini Ketentuan untuk Penjaga Tahanan hingga Pengelola Penanganan Perkara

Melalui pengumuman yang disampaikan Panitia Seleksi Pengadaan CASN Kejaksaan RI tersebut,  para pelamar yang lulus seleksi administrasi memiliki hak untuk ikut ke tahapan seleksi selanjutnya yaitu Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan menggunakan CAT.

Adapun untuk Kartu Tanda Peserta Ujian dicetak melalui laman SSCASN di akun masing-masing.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan