Menumpuk dan Menutupi Ruas Jalan, Begini Kondisi TPS Cikutra…

JABAR EKSPRES – Kondisi sampah di TPS Cikutra tampak menumpuk hingga menutupi ruas jalan dekat Pasar Cicadas. Hal tersebut mengundang perhatian warga setempat yang merasa terganggu.

“Ini sudah hari ke sebelas. Masih belum ada resspon dari pihak Dinas Lingkungan Hidup,” ujar warga setempat, Dede (53), saat ditemui, Senin, 16 Oktober 2023.

BACA JUGA: Disebut Semrawut, Pemkot Bandung Tak Fokus Atasi Permasalahan TPS Pasar

Kondisi sampah yang menumpuk di TPS Cikutra itu membuat warga setempat menjadi risih. Selain menutupi ruas jalan, bau yang menyengat, ditakutkan juga dapat menyebarkan penyakit.

“Bau busuk dan makin parahnya, banyak belatung di tumpukan sampah. Hal itu bisa jadi masalah bagi warga yang mau ke pasar,” tutur Siti (47), warga sekitar.

Kebakaran yang terjadi di TPA Sarimukti menjadi hambatan besar bagi para pengelola sampah di Kota Bandung maupun Bandung Raya dalam mengkondisikan sampah. TPS Cikutra sendiri sudah mengalami pengkondisian sampah selama tiga bulan terakhir.

BACA JUGA: Belum Dapat Surat dari DLH Kabupaten Bandung Soal Distopnya Penarikan, Camat Rancaekek Minta Warga Kurangi Sampah

Semenjak kebakaran di TPA Sarimukti bulan Agustus lalu, pengangkutan sampah hanya terjadi beberapa kali saja. Hingga saat ini belum ada tindak lanjut lagi mengenai pengangkutan sampah di TPS Cikutra.

Sementara ini, belum ada upaya lebih lanjut untuk meminimalisir kondisi penumpukan sampah tersebut. Hanya ada beberapa tukang rongsok yang biasanya mencari barang-barang yang sekiranya bernilai di antara tumpukan sampah itu. (ped)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan