Mengenal Sosok Bambang Tirtoyuliono, Pj Terpilih Wali Kota Bandung

JABAR EKSPRES – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat menunjuk Kepala Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang (DBMPR) Jabar Bambang Tirtoyuliono, sebagai Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung.

Pemilihan Bambang Tirtoyuliono sebagai Pj Wali Kota Bandung merupakan hasil rekomondasi Pemprov Jabar, yang sebelumnya telah diusulkan kepada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

BACA JUGA: Ditunjuk Kemendagri Jadi Pj Walikota Bandung, Bambang Tirtoyuliono Beri Respons

Sepak terjang Bambang Tirtoyuliono di dalam Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Jabar, sudah tak perlu diragukan. Sebelum menjabat sebagai Kepala DBMPR, 2016 dirinya pernah menjadi Sekretaris Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Jawa Barat.

Kemudian lanjut periode 2018-2020, dirinya dipercaya untuk menjabat sebagai Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Jabar.

Tak hanya itu, tahun 2020-2021 dirinya kembali dipercaya untuk menjadi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD), yang kemudian dilanjut menjadi Kepala DBMPR hingga saat ini.

Selain keahlian menjadi Kepala Dinas diberbagai macam bidang, dirinya juga sempat menjadi Pejabat Sementara (Pjs) Kabupaten Indramayu pada akhir tahun 2020.

BACA JUGA: Respons Ema Sumarna Soal Pj Wali Kota Bandung: Alhamdulillah

Dengan berbagai pengalaman yang dimiliki Bambang Tirtoyuliono, kini dirinya didapuk menjadi PJ Wali Kota Bandung.

Setelah diresmikan yang rencananya bakal dilangsungkan pada November 2023, Bambang Tirtoyuliono bakal mengemban Pj Wali Kota Bandung hingga Februari 2025. (Dam)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan