Bermacam Versi Bacaan Doa Iftitah, Kamu Pakai yang Mana?

JABAR EKSPRES – Doa Iftitah, juga dikenal sebagai doa pembuka, merupakan doa yang diucapkan pada awal shalat sebelum membaca Alfatihah. Ada beberapa macam bacaan doa iftitah yang bisa kamu pilih sesuai dengan keinginanmu.

Hukum melafazkan doa iftitah saat sholat adalah sunah, hal ini sesuai dengan mayoritas jumhur ulama yang sepakat menjadikan doa iftitas sebagai sunah secara hukum islam.

Di Indonesia sendiri, ada beberapa versi bacaan doa iftitah yang diyakini benar, yakni versi dari Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah.

Untuk bacaan doa iftitah yang paling singkat dan mudah dihafal berbunyi: “Allahu Akbar, Kabirau Walhamdu Lillahi Katsira, Wa Subhanallahi Bukrotaw Washila.” dari versi NU.

Sementara dari Muhammadiyah bacaan doa iftitah singkat yangs ering digunakan adalah “Subhanaka Allahumma wa bi hamdika, wa tabarakasmuka, wa ta’ala jadduka, wa la ilaha ghairuk.”

Bacaan doa iftitah bisa digunakan untuk semua sholat, baik yang wajib maupun yang sunah, namun dalam kitab Al Fiqh Al Manhaji Ala Madzhab Al Imam Asy Syafi’I dijelaskan bacaan doa iftitah ini dikecualikan dibaca pada salat jenazah, salat Id, dan salat lain.

Untuk lebih jelasnya mengetahui seperti apa saja variasi bacaan doa iftitah, simak penjelasan berikut ini:

Bacaan Doa Iftitah dari Nahdlatul Ulama (NU)

1. Bacaan Doa Iftitah pendek

Allahu akbar, kabirau walhamdu lillahi katsira, wa subhanallahi bukrotaw washila

Artinya : “Allah maha besar, maha sempurna kebesaran-Nya. Segala puji bagi Allah, pujian yang sebanyak-banyaknya. Dan maha suci Allah sepanjang pagi dan petang.”

Baca juga : Sunah Sebelum Melakukan Sholat Idul Adha Sesuai Teladan Rosulullah

2. Bacaan Doa Iftitah lanjutan

inni wajjahtu wajhiya lilladzi fatharas samawati wal arha hanifam muslimaw wa ma ana minal musyrikin

Kuhadapkan wajahku kepada Dzat yang mencipta langit dan bumi dalam keadaan lurus dan pasrah. Dan aku bukanlah dari golongan orang-orang yang menyekutukan Allah.

3. Bacaan Doa Iftitah ketiga

inna shalati wa nusuki wa mahyaya wa mamati lillahi rabbil alamin la syarika lahu wa bidzalika umirtu wa ana minal muslimin.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan