Asyik! Asia Africa Festival 2023 Bakal Digelar 29 Juli 2023, Ada Apa Aja?

JABAR EKSPRES – Akhirnya Asia Africa Festival 2023 bakal digelar 29 Juli 2023 mendatang. Wargi sudah siap hadir untuk menonton?

Melansir informasi dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung (Dibsudpar Kota Bandung) di Instagram, Asia Africa Festival menjadi acara setiap tahun yang digelar di Kota Bandung.

Tahun 2023 ini, Asia Africa Festival akan siap digelar lagi di sepanjang Jalan Asia-Afrika dengan parade budaya negara Asia Afrika dan akan dimulai pada pukul 14.00 – 17.00 WIB

Asia Africa Festival merupakan acara yang diselenggarakan sebagai bentuk peringatan peristiwa bersejarah KAA (Konferensi Asia Africa).

Diketahui Asia Africa Festival memang sempat terhenti selama 2 tahun karena pandemi.

Tahun 2022 kembali digelar dengan konsep yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

BACA JUGA: Jam Buka dan Harga Tiket Wisata Bandung The Great Asia Africa, Wajib ke sini!

Pada tahun lalu, diselenggarakan secara hybrid (daring dan luring) dengan tema Spirit of Bandung.

Untuk tahun ini, belum dapat dipastikan lebih lanjut,daerah atau negara mana saja yang akan ikut serta dalam Asia Africa Festival 2023.

Namun yang jelas, acara ini akan mengundang beberapa daerah dari pulau Jawa maupun luar pulau, hingga ke beberapa negara lainnya.

BACA JUGA: Wisata The Great Asia Africa! Tempat Instagramable di Bandung

Tentunya Asia Africa Festival 2023 akan lebih meriah dari tahun sebelumnya, karena para peserta yang hadir dai kabupaten/kota lain hingga beberapa negara tetangga.

Acara dipastikan akan selesai sebelum magrib, sehingga saat adzan magrib tiba sudah tak ada agenda apapun lagi.

Hal ini turut disampaikan oleh Plh Wali Kota Bandung, Ema Sumarna bahwa acara hanya sampai pukul 18.00 WIB, dikarenakan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan dan jika sudah semakin larut malam acara tidak akan kondusif.

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan