“Pertama-tama, saya ucapkan selamat kepada PSM dan yang kedua, saya merasa sedih dan kecewa terhadap diri sendiri.”
“Ketika kalian mengetahui situasi yang sedang terjadi di klub, kondisinya memang tidak ideal,” kata Klok, mengutip dari Simamaung.com.
“Kami berusaha untuk tetap bertarung, bermain sebaik mungkin, dan bersatu demi meraih hasil terbaik.”
“Namun, bermain tanpa seorang pelatih kepala bukanlah hal yang mudah.”
Marc Klok juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Yaya Sunarya yang telah mengambil alih sementara dan memberikan bantuan kepada tim, serta tetap memberikan dukungan mereka.
“Dalam sepak bola, kami seperti sebuah keluarga.”
“Ketika ada yang berpisah, sama seperti dalam kehidupan, tidaklah mudah untuk bangkit.”
“Situasi yang kami hadapi sekarang, mengharuskan setiap individu saling membantu satu sama lain,” tambahnya.
Kondisi Persib Bandung pasca kekalahan dari PSM Makassar memang menjadi perhatian banyak pihak. Semoga dengan dukungan dan upaya maksimal, tim ini dapat bangkit dari situasi sulit yang sedang dihadapinya.