Gerbang Tol Paseh Sumedang Belum Bisa Diakses, Ini Alasannya!

JABAR EKSPRES – Usai Tol Cisumdawu resmi fungsional pada Rabu (12/7) pukul 08.00 WIB, namun diketahui Gerbang Tol Paseh Sumedang masih belum bisa diakses.

Lantas mengapa Gerbang Tol Paseh di Sumedang masih belum bisa diakses? berikut informasinya.

Gerbang Tol Paseh diketahui masih dalam tahap finalisasi. Hal ini diketahui dari informasi yang dibagikan PT Citra Karya Jabar Tol lewat Instagram resminya.

“Pembukaan Tol Cisumdawu ini menyisakan gerbang Paseh yang belum dapat dikses karena masih tahap finalisasi,” kata PT Citra Karya Jabar Tol dikutip dari Instagram resminya @official_ckjt, Rabu (12/7).

Sehingga bagi masyarakat yang ingin menuju daerah Paseh dan sekitarnya, belum bisa melalui Gerbang Tol Paseh.

Masyarakat yang memiliki tujuan ke daerah Paseh, diarahkan untuk memilih masuk dan keluar di Gerbang Tol Cimalaka.

“Jadi untuk #SobatCisumdawu yang ingin ke daerah Paseh dapat melakukan entrance dan exit di Gerbang Tol Cimalaka yaa,” kata PT CKJT.

Sampai saat ini PT Citra Karya Jabar Tol belum memberikan informasi lainnya soal kapan lebih pastinya Gerbang Tol Paseh akan dibuka.

BACA JUGA: ASYIK! Tol Cisumdawu Sudah Dibuka 24 Jam, Tapi Gerbang Paseh Belum Bisa Diakses

Tol Cisumdawu Bisa Diakses 24 Jam

PT Citra Karya Jabar Tol mengumumkan bahwa Tol Cisumdawu sudah bisa diakses secara penuh 24 jam.

Tak hanya itu, Tol Cisumdawu yang memiliki panjang 62 KM ini juga bisa dilalui hingga Ujung Jaya, bahkan Tol Cisumdawu juga sudah terhubung dengan Tol Cipali.

Masyarakat bisa mengakses Tol Cisumdawu hingga Ujung Jaya dan Tol Cipali atau sebaliknya.

“Sekarang sudah dapat diakses hingga Ujung Jaya dan terhubung dengan Tol Cipali (maupun sebaliknya),” kata PT CKJT dikutip dari Instagramnya, Rabu (12/7/2023).

Kabar gembira lainnya, saat ini tarif tol Cisumdawu masih gratis untuk ruas Cimalaka hingga Ujung Jaya.

Hal ini dilakukan sebagai sosialisasi sebelum nantinya akan diberlakukan tarif untuk Tol Cisumdawu.

BACA JUGA: Kabar Baik! Kini Tol Cisumdawu Sudah Terhubung dengan Tol Cipali dan Bisa Diakses

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan