JABAR EKSPRES – Berikut profil Anupam Tripathi yang memerankan Pangeran Arab bernama Samir di Drama Korea terbaru King The Land.
Drama Korea berjudul King The Land sudah tayang sejak bulan Juni lalu, tepatnya pada 17 Juni 2023. Namun diketahui saat ini, drama ini tengah menuai kontroversi.
Drama King The Land yang dibintangi Lee Junho dan juga YoonA SNSD ini menuai kontroversi karena salah satu episodenya baru-baru ini yang menampilkan sosok Pangeran Arab bernama Samir.
Lantas apa yang menjadi kontroversi di Drama King The Land?
Dikutip JabarEkspres.com dari berbagai sumber, salah satu kritik terhadap Drama King The Land adalah adanya karakter Pangeran Arab yang ditampilkan sebagai seseorang yang pecandu alkohol hingga pemain wanita.
Penggambaran karakter tersebut menjadi kritikan penonton yang mana disebut membawa atribut Arab dan dianggap tak menghormati budaya Arab.
Adapun tim produksi Drama Korea King The Land sudah menanggapi permasalahan ini dan menegaskan tokoh hingga tempat yang ada dalam drama hanyalah fiktif, termasuk pemeran Samir.
Inilah profil pemeran Pangeran Arab Samir di Drakor King The Land di bawah ini.
BACA JUGA: Tanggapan ‘King The Land’ Soal Kritik Karakter Pangeran Arab di Drama
Profil Anupam Tripathi Pemeran Pangeran Arab di ‘King The Land’
Anupam Tripathi adalah aktor yang berperan baru-baru ini di drama Korea berjudul King The Land sebagai Pangeran Arab bernama Samir.
Anupam juga diketahui pernah bermain di serial Squid Game dan berperan sebagai Ali. Hingga namanya mulai dikenal lewat serial ini.
Ternyata ia bukanlah orang Arab, namun lahir di New Delhi India pada 2 November 1988 dan saat ini tinggal di Korea Selatan.
Pria yang kini berusia 34 tahun ini sudah memiliki minat di dunia akting. Pada 2006, ia pernah ikut pelatihan akting dan film pertama yang ia mainkan yaitu Ode to My Father (2014).
Anupham Tripathi juga merupakan lulusan dari kampus terkenal di Korea Selatan yaitu di Universitas Seni Nasional Korea, dan di sanalah ia memperoleh banyak ilmu pengetahuan terkait akting.