Ajak Warga Taat Berkendara, Satlantas Polresta Bogor Bentuk Kampung Patuh Lodaya di Tiap Kelurahan

JABAR EKSPRES – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Bogor Kota kembali meramu inovasi dalam upaya mendorong masyarakat agar taat berkendara dengan meluncurkan ‘Kampung Patuh Lodaya’ di Kelurahan Sempur, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor pada Selasa, 11 Juli 2023.

Kepala Satlantas Polresta Bogor Kota, Kompol Galih Apria menjelaskan peluncuran program tersebut seiring berlangsungnya Operasi Patuh Lodaya 2023.

Atas hadirnya Kampung Patuh Lodaya sebagai bentuk ajakan terhadap warga masyarakat, agar saling mengingatkan kaitan dengan kepatuhan dalam aturan tertib berlalu lintas.

BACA JUGA: Masyarakat Komplain dan Resah Akibat Kecurangan PPDB, DPRD Bandung: Sistem Zonasi Ini Dihapuskan!

Dalam program ini, pihaknya melibatkan aparatur wilayah dan RT/RW hingga warga setempat yang dijadikan duta kepatuhan berlalu lintas dimasing-masing wilayah.

“Bahwa patuh itu adalah sesuatu yang harus kita tularkan, jadi kami pilih Kelurahan Sempur sebagai lokasi pertama daripada launching Kampung Patuh Lodaya. Karena kami sudah ada komunikasi yang lebih intens dengan warga masyarakat,” kata Galih saat dijumpai usai Launching Kampung Patuh Lodaya 2023.

“Mengandung maksud bahwa kepatuhan ini bukan hanya untuk diri sendiri, tetapi kepatuhan ini adalah bisa ditularkan melalui keluarga, terus masyarakat dan skup yang paling cukup luas adalah satu kampung atau kecamatan,” imbuhnya.

BACA JUGA: Dispernakan KBB Imbau Peternak Waspada Antraks, Ketahui Gejala dan Penyebabnya!

Selain itu, program tersebut juga akan terafiliasi dengan fasilitas Polri yang dibutuhkan masyarakat di lokasi Kampung Patuh Lodaya. Seperti menghadirkan SIM Keliling, SAMSAT Keliling dan lain sebagainya.

Pihaknya menargetkan, Kampung Patuh Lodaya akan dibentuk ditiap kelurahan yang tersebar diseluruh kecamatan se-Kota Bogor.

“Dalam kurun waktu 12 hari ke depan kami akan mengambil sampel satu kecamatan satu (kelurahan), terus menerus. Dengan harapan dapat menimbulkan rasa patuh masyarakat terhadap berkendara” jelasnya.

Pihaknya mencatat, saat ini tingkat kepatuhan berlalu lintas di Kota Bogor terbilang baik yang menduduki posisi ke tiga dari bawah di tingkat Polda Jawa Barat.

Meski demikian, melalui program itu jajaran Satlantas ingin masyarakat Kota Bogor sadar betul tentang pentingnya tertib berlalu lintas.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan