Contoh Teks Pembawa Acara (MC) Pengajian Ibu-Ibu 2023, Singkat!

JABAR EKSPRES – Berikut  contoh teks pembawa acara atau MC untuk acara pengajian ibu-ibu yang singkat dan jelas.

Bagi Ibu-Ibu yang hendak mengadakan acara pengajian dan tidak memiliki teks yang tersusun untuk pembawa acara, dapat menyimak contoh singkatnya di bawah ini.

Contoh teks pembawa acara atau MC untuk pengajian Ibu-Ibu ini bisa digunakan dengan urutan acara yang jelas.

BACA JUGA: Harga LPG Non Subsidi Resmi Turun, Apakah LPG Subsidi 3 KG Ikut Turun?

Contoh Teks Pembawa Acara (MC) Pengajian Ibu-Ibu

Assalamualaikum Wr. Wb.

Alhamdulillahi robbil ‘alamiin, washolaatu wassalamu ‘ala ashrofil anbiyaa’i wal mursaliin, waala aalihi wasohbihi ajma’in. Amma ba’du.

Puji dan syukur marilah kita panjatkan kepada Allah SWT karena berkat hidayah dan karunia-Nya kita dapat berkumpul bersama pada sore ini, di Masjid (….).

Shalawat dan salam semoga tercurah limpahkan kepada baginda kita semua, Nabi Muhammad SAW.

Hadirin yang saya hormati,

Izinkan saya selaku pembawa acara untuk menyampaikan beberapa rangkaian acara pada hari ini.

  1. Pembukaan
  2. Pembacaan ayat suci Al-Qur’an
  3. Kata sambutan oleh bapak/ibu (…) selaku (ketua panitia).
  4. Ceramah oleh ustad (nama)
  5. Doa bersama
  6. Penutup

Untuk yang pertama, pembukaan. Marilah kita buka dengan bacaan basmallah bersama-sama. Bismillahirohmanirohim.

Acara selanjutnya pembacaan ayat suci Al Quran oleh Saudari (…), dipersilakan.

Terima kasih saudari (…) semoga lantunan ayat suci Al Quran ini bisa membawa keberkahan untuk kita semua.

Berikutnya, ada sambutan dari Ibu (…) selaku , dipersilahkan.

BACA JUGA: Hoax! Pesan Penipuan Investasi Mengatasnamakan OJK di Telegram

Terima kasih atas sambutannya Ibu (…).

Selanjutnya masuk ke acara inti yaitu ceramah dengan tema (…), mari kita dengarkan isi ceramah dari ustad (…), dipersilahkan.

Bapak dan ibu yang saya hormati, kini sudah sampai di penghujung acara yaitu penutup dan doa bersama yang akan dipimpin langsung oleh Bapak (…).

Kepada Bapak (…) dipersilakan untuk memimpin doa bersama.

Acara terakhir yaitu penutup dengan membaca hamdalah. Alhamdulillahirabbil Alamiin.

Saya selaku pembawa acara memohon maaf apabila ada kesalahan kata dan sikap selama memandu acara ini. Terima kasih atas waktu dan kesempatannya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan