Persyaratan Loker PLN Khusus Diaspora, Simak di Sini!

JABAR EKSPRES – PLN mengumumkan lowongan pekerjaan untuk fresh graduate yang merupakan diaspora S1 dan S2 pada tahun 2023. Lowongan ini menjadi viral di berbagai platform media sosial seperti Twitter dan Instagram, memicu pro dan kontra di antara netizen dan menjadi perbincangan yang ramai.

Sebelum membahas persyaratan lowongan tersebut, penting untuk memahami arti kata diaspora yang menjadi perhatian netizen.

Menurut laman kemlu.go.id, diaspora mengacu pada masyarakat Indonesia yang tinggal di luar negeri.

Sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 76 Tahun 2017, diaspora yang diakui oleh Pemerintah Indonesia mencakup Warga Negara Indonesia (WNI), Warga Negara Asing (WNA) yang merupakan anak dari WNI, eks-WNI, dan anak dari eks-WNI.

Berikut adalah persyaratan untuk lowongan kerja PLN khusus diaspora fresh graduate S1 dan S2 di perusahaan penyedia listrik di Indonesia, sebagaimana dikutip dari laman rekrutmen.pln.co.id.

BACA JUGA: Viral di Twitter! Loker PLN Khusus Diaspora, Ini Syaratnya!

Persyaratan Lowongan Kerja PLN Khusus Diaspora

Lulusan Perguruan Tinggi Luar Negeri

Batas usia maksimal 30 tahun (kelahiran maksimal tahun 1993) untuk fresh graduate, 35 tahun (kelahiran maksimal tahun 1988) dan memiliki pengalaman kerja 3 sampai 5 tahun untuk yang sudah berpengalaman.

Batas usia maksimal 27 tahun (kelahiran maksimal tahun 1996)

Pendaftaran dilakukan secara online melalui laman pln.co.id. Pelamar diharuskan menyiapkan berkas dalam bentuk soft copy untuk diunggah melalui laman tersebut. Berkas yang harus disiapkan meliputi:

  • Ijazah S1 (untuk jenjang pendidikan S1), Ijazah S2 (untuk jenjang pendidikan S2)/Surat Keterangan Lulus (SKL).
  • Transkrip Akademik.
  • Akta Kelahiran.
  • Kartu Keluarga (KK).

Surat keterangan belum menikah (bagi yang belum menikah) atau Buku Nikah/Akta Nikah (bagi yang sudah menikah).

BACA JUGA: Mau Lamar Loker PLN? Ini Cara Daftar Loker PLN, Ada Posisi S1 dan S2 Diaspora 2023 di Rekrutmen.pln.co.id

Sertifikasi kemampuan Bahasa Inggris

Pelamar hanya dapat memilih 1 (satu) bidang/jurusan sesuai dengan jenjang dan program studi pada ijazah yang dimiliki. Tidak diperbolehkan melamar ke jenjang yang tidak sesuai dengan ijazah yang dimiliki.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan