JABAR EKSPRES – Simak berikut ini tiga hidden gem kuliner Bandung dengan rasa autentik yang wajib kamu datangi.
Bandung merupakan kota dengan sejuta pilihan kuliner yang menggugah selera. Bagi kamu yang mengunjungi kota ini, wajib datang ke hidden gem kuliner Bandung berikut ini.
Di setiap sudut kota, pasti terdapat tempat kuliner dengan rasa autentik dan harga yang terjangkau.
Kuliner Bandung yang wajib kamu icipi mulai dari minuman berkafein, minuman menyegarkan, makanan berkuah, hingga makanan ringan yang menggugah selera.
Terdapat tempat hidden gem yang wajib kamu kunjungi ketika mengunjungi Kota Kembang ini.
Rekomendasi hidden gem kuliner Bandung
Mie Kocok Mang Dadeng
Mie Kocok Mang Dadeng ini menjadi salah satu tempat hidden gem kuliner Bandung yang harus kamu kunjungi.
Tempat Mie Kocok ini sudah dikenal sejak tahun 1960-an yang terletak di Jalan Banteng Nomor 67, Turangga, Kota Bandung, sebrang Hotel Horison Bandung.
Makanan yang berkuah ini sangat menggugah selera pengunjung, satu porsi terdapat mie kuning gepeng, tauge, kikil sapi, potongan tulang kaki sapi yang disajikan bersama kuah kaldu sapi yang gurih dalam mangkuk besar.
Sejak berdirinya tempat ini, cipta rasa yang disajikan tidak pernah berubah, bahkan saat ini sudah generasi ke-3 dari Mang Dadeng.
Kopi Purnama
Tempat warung kopi ini sudah ada sejak tahun 1930. Pada awalnya ini dikenal sebagai nama Chang Chong Se yang artinya “Silakan Mencoba” yang kemduian diganti pada tahun 1960-an.
Menu yang paling legendaris di tempat kuliner ini yaitu roti selai srikaya yang menjadi incaran para pengunjung.
Harga makanan di tempat ini cukup bervariasi, mulai dari Rp 16.000 untuk harga satu porsi kopi hitam, dan Rp 18.000 untuk roti selai srikaya.
Milk n Crumbs
Bagi kamu yang ingin menikmati sajikan es krim yang super gemes, kamu bisa kunjungi hidden gem kuliner Bandung Milk n Crumbs.
Lokasinya cukup tersembunyi, yaitu terletak di antara bangunan pertokoan sekitar Braga.
Untuk bisa menemukan tempat ini, kamu harus melewati pintu kecil Stocker House berwarna merah yang unik.