Cara Pinjam Uang di BCA 100 Juta Modal KTP dan Slip Gaji

JABAREKSPRES – Untukmu yang sedang butuh uang dan ingin pinjam uang di BCA Rp100 juta modal ktp dan slip gaji ikuti semua cara ini.

Kamu bisa pinjam uang di BCA Rp100 juta langsung cair dengan bunga satu persen, namun harus memenuhi kriteria atau syaratnya.

Memanfaatkan salah satu produk atau program bank BCA yaitu Personal Loan, kamu bisa melakukan pinjaman tanpa agunan. Adanya progragram tersebut bisa membantu siapapun yang sedang membutuhkan uang cepat.

Pinjaman tersebut dapat dilakukan ketika dalam kondisi darurat, misalnya membutuhkan pembayaran biaya rumah sakit, ganti rugi, dan lain sebagainya.

BCA Personal Loan diperuntukkan bagi karyawan yang sedang butuh uang cepat. Plafon pinjaman dari program tersebut mulai dari Rp5 juta sampai dengan Rp100 juta.

Kelebihan Pinjam Uang BCA Personal Loan

Salah satu kelebihan dari program Personal Loan yaitu bunga yang ditawarkan rendah, hanya satu persen saja dari setiap bulan jika melakukan pinjaman selama 12 bulan atau 1 tahun.

Berikut biaya perbulannya:

– 12 bulan pinjam 1.00%/setiap bulan, 12%/setiap tahun

– 24 bulan pinjam 1.03%/setiap bulan, 12,36%/setiap tahun

– 36 bulan pinjam 1.07%/per bulan, 12,84/setiap tahun

Apabila adanya keterlambatan dalam pembayaran maka denda yang mesti dibayarkan sebesar 0,28% dari total angsuran. Jika peminjam melaksanakan pelunasan lebih cepat dari waktu yang telah ditentukan akan ada biaya Rp200 ribu.

Apabila kamu ingin melakukan pinjaman BCA Personal Loan maka mesti memenuhi syarat di bawah ini.

Syarat Pinjam Uang BCA Personal Loan

Ada beberapa persyaratan yang mesti dipenuhi oleh nasabah sebelum bisa mendapatkan pinjaman, akan tetapi syaratnya mudah banget untuk dipenuhi. Berikut persyaratannya:

– Warga Negara Indonesia (WNI) bertempat tinggal di Makassar, Ckranegara, Denpasar, Palembang, Tanjung Pinang, Batam, Medan, Pulau Jawa dan Jabodetabek,

– Mempunyai penghasilan terkecil Rp2,5 juta untuk wilayah Batam, Medan, Surabaya, Bandung, JABOTABEK.

Sementara untuk wilayah lainnya minimal memiliki penghasilan setiap bulannya Rp2 juta,

– Peminjam sudah memiliki atau mendaftar Kartu Kredit BCA minimal selama satu tahun.

– Usia peminjam minimal 21 tahun dan maksimal 55 tahun

Dokumen yang Dibutuhkan Sebagai Persyaratan

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan