JABAR EKSPRES – Istilah bucin memang merupakan bahasa gaul yang banyak dipakai terutama oleh kalangan anak muda dan pengguna media sosial.
Bagaiman tidak, media sosial menjadi sumber kepopuleran dari kata tersebut. Namun, apasih arti kata bucin itu?
Bucin adalah istilah untuk seseorang yang memiliki rasa suka berlebihan dengan orang yang dicintainya hingga rela mengorbankan berbagai hal.
Misalnya saja orang yang bucin dengan pacarnya tidak segan-segan untuk mengorbankan waktu, uang, hingga tenaga demi bisa bersama dan membahagiakan pacarnya.
Orang dengan level bucin parah bahkan akan sangat mengutamakan kepentingan orang yang disukainya daripada dirinya sendiri.
Karena hal itulah, bucin juga kadang dipandang dalam konotasi yang negatif. Dan orang yang bucin terkesan mudah dimanfaatkan untuk hal-hal berkaitan dengan cinta atau perasaan.
Orang bucin memiliki perasaan yang tidak terkontrol dan sulit berpikir logis saat mencintai seseorang.
Dia bahkan akan mencintai orang yang disukainya dengan segenap jiwa dan raga sampai rela untuk melakukan hal apapun.
Baca Juga: Link Ujian Pemalu Google Form, Cek Seberapa Pemalunya Kamu!
Sejak tahun lalu, link ujian atau link tes viral layaknya link ujian si paling bucin menciptakan fenomena tersendiri di media sosial.
Banyak para pengguna platform media sosial, terutama Twitter dan TikTok yang meramaikan tren viral ini dengan mengikuti ujiannya.
Link ujian si paling bucin Google Form dikhususkan untuk orang-orang yang ingin mengetahui apakah mereka termasuk dalam kategori bucin atau tidak.
Selain itu, dalam ujian tersebut juga bisa mencari tahu berapa skor bucin yang bisa diperoleh setiap peserta ujian.
Baca Juga: Link Ujian NCTzen 2023, Cek Apakah Kamu Layak Disebut Fans!
Terdapat 10 pertanyaan pilihan ganda yang wajib kamu isi. Setiap pertanyaan yang ada bernilai 10 poin. Semakin tinggi skor yang kamu peroleh, maka semakin menunjukkan bahwa kamu adalah orang yang sangat bucin.
Untuk mengerjakan ujian ini sangat mudah. Cukup mengakses link ujian yang akan dibagikan pada akhir tulisan ini. Lalu kamu akan diarahkan ke halaman Google Form dan bisa menjawab setiap pertanyaan yang ada.