JABAR EKSPRES – Harta yang dimiliki oleh Nadiem Makarim selaku Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) mengalami peningkatan harta yang cukup membuat publik ternganga.
Pasalnya, Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang Nadiem Makarim setorkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 31 Maret 2023 lalu sekitar Rp4,8 triliun. Jumlah ini mengalami peningkatan dari tahun 2021 sebesar Rp3,6 triliun.
Dalam laporan tersebut, terungkap bahwa Nadiem Makarim memiliki 7 bidang tanah dang bangunan seharga Rp55,3 miliar. Properti tersebut tersebar di beberapa wilayah, seperti Jakarta Selatan, Gianyar, hingga Rote Ndao.
BACA JUGA: Main dan Kumpulin Koin TikTok Doang bisa Dapat Saldo DANA, Mudah Banget!
BACA JUGA: Miris! Investasi Negara Islam di Indonesia Begitu Sepi
Mendikbudristek itu juga melaporkan kepemilikan sebuah Mobil Honda Brio dengan nilai Rp162 juta. Lalu, dia juga memiliki harta yang bergerak lainnya senilai Rp752,3 juta.
Selain itu, dia juga memiliki surat berharga senilai Rp5,5 triliun, kas dan setara kas senilai Rp12,2 miliar. Harta lain yang dimilikinya mencapai nilai Rp3,4 miliar.
Walaupun memiliki banyak harta, nyatanya Nadiem Makarim juga memiliki hutang senilai Rp790 miliar. Jadi, total kekayaan dari Nadiem Makarim berjumlah Rp4,8 triliun.
Andai dibandingkan dengan tahun 2021, jumlah kekayaan yang Nadiem Makarim miliki mengalami peningkatan yang begitu signifikan. Di tahun itu, kekayaan Mendikbudristek itu senilai Rp1,1 triliun. Kurun setahun, harta kekayaannya naik hingga Rp3,6 triliun. (*)
BACA JUGA: Wow! Utang Pemerintah Indonesia Capai Rp7,87 Kuadriliun, Masih Amankah?
BACA JUGA: Ingat! Tantangan Ekonomi Tiap Generasi itu Berbeda