Samsung Galaxy A24, Ponsel Canggih yang Bikin Kamu Terpukau!

JABAR EKSPRES – Samsung telah meluncurkan smartphone terbaru mereka, Galaxy A24, yang telah menjadi daya tarik bagi para penggemar ponsel Android.

Begitu melihat spesifikasinya, tidak heran jika Samsung Galaxy A24 sangat di minati. Smartphone ini di rilis pada minggu pertama bulan Mei 2023 dan merupakan generasi terbaru dari Samsung Galaxy A23.

Samsung Galaxy A Series telah memenangkan posisi teratas di kelasnya, dan dengan spesifikasinya yang sangat mengesankan, tidak heran jika ponsel ini begitu di cari.

Teknologi yang tertanam pada Samsung A24 juga tidak kalah canggih dengan ponsel lainnya.

baca artikel lainnya: Bikin Heboh!! Hp Samsung Galaxy A04e Harga Terbaru, Buat Kamu Yang Lagi ‘Kepo’ Teknologi!

Lalu, apa saja teknologi terbaru yang di miliki oleh Samsung Galaxy A24 ini? Dan berapa harga Samsung A24? Mari kita simak ulasannya berikut ini.

Spesifikasi Samsung Galaxy A24

Desain Body

Tampilan Galaxy A24 memiliki sentuhan klasik namun tetap modern. Dimensinya adalah 162,1 milimeter tinggi dan 77,6 milimeter lebar.

Finishing glossy pada bodinya cocok dengan ketebalan 8,3 milimeter. Tersedia dalam warna Black, Light Green, dan Silver.

Layar

Galaxy A24 telah di lengkapi dengan layar Super AMOLED berukuran 6,5 inci.

Layar ini memiliki resolusi Full HD Plus dengan refresh rate 90 Hz, dan tingkat kecerahan maksimum 1.000 nits, sehingga tampilannya lebih jernih.

Untuk kenyamanan pengguna yang gemar bermain game, Galaxy A24 juga di lengkapi dengan fitur eye-care.

Selain itu, tampilan layar Samsung A24 juga memukau dengan desain poni tetesan air (waterdrop) yang di beri nama “Infinity U” oleh Samsung.

Kamera

Samsung Galaxy A24 menggunakan kamera 13 MP (f/2.2) di bagian depannya, berbeda dengan seri sebelumnya, Galaxy A23, yang hanya memiliki kamera depan maksimal 8 MP.

Untuk kamera utama di bagian belakang, Samsung Galaxy A24 di lengkapi dengan kamera 50 MP (f/1.8), kamera ultrawide 5 MP (f/2.2) dengan sudut pandang 117 derajat, dan kamera makro 2 MP (f/2.4).

Kamera belakang ini juga di lengkapi dengan fitur Optical Image Stabilization (OIS) dan Digital Image Stabilization (VDIS).

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan