Viral! Link Kalkulator Kesehatan Mental Unair, Cek Mental Health Kamu di Sini!

JABAR EKSPRES- Apakah Kesehatan mental kamu baik-baik saja? Atau malah sebaliknya? Yuk cek di link kalkulator Kesehatan mental yang sedang viral.

Nah, sebelum kamu tes alangkah baiknya kamu mengetahui terlebih dahulu mengenai Kesehatan mental.

Nah, di bawah ini akan dipaparkan mengenai pengertian kesehatan mental. Berikut pengertiannya.

Kesehatan mental adalah keadaan psikologis yang mencakup emosi, pikiran, dan perasaan seseorang yang memengaruhi cara dia berpikir, merasa, dan bertindak sehari-hari.

Kesehatan mental yang baik mencakup kemampuan seseorang untuk mengatasi stres, menyeimbangkan perasaan, pikiran, dan tindakan, serta memiliki hubungan sosial yang sehat dengan orang lain.

Sama halmya seperti kesehatan tubuh, kesehatan mental seseorang juga berbeda-beda dan sama pentingnya untuk menjaga kesehatan mental.

Adapun faktor yang menyebabkan kesehatan mental memburuk maupun membaik adalah.

Ada banyak faktor yang dapat memengaruhi kesehatan mental seseorang, baik itu untuk membaik atau memburuk. Beberapa faktor yang dapat memperbaiki kesehatan mental antara lain

Hal yang membuat kesehatan mental membaik

  1. Pola makan sehat dan seimbang
  2. Olahraga secara teratur
  3. Tidur yang cukup dan teratur
  4. Mempunyai waktu istirahat yang cukup
  5. Mendapatkan dukungan sosial dari keluarga dan teman-teman
  6. Memiliki rutinitas yang teratur dan struktur dalam kehidupan sehari-hari
  7. Mengelola stres dengan efektif
  8. Mempunyai hobi atau aktivitas yang disukai
  9. Belajar memahami dan mengatasi emosi dengan baik
  10. Menghindari penggunaan zat-zat yang dapat merusak kesehatan mental, seperti alkohol atau obat-obatan terlarang.

 

Sementara itu, beberapa faktor yang dapat memperburuk kesehatan mental antara lain.

 

  1. Stres berkepanjangan
  2. Trauma atau pengalaman traumatis di masa lalu
  3. Isolasi sosial atau kurangnya dukungan sosial
  4. Pola makan yang tidak sehat atau kurang gizi
  5. Kurangnya aktivitas fisik
  6. Kebiasaan merokok atau minum alkohol yang berlebihan
  7. Gangguan tidur atau kurang tidur
  8. Penyalahgunaan obat-obatan terlarang atau obat-obatan resep
  9. Adanya penyakit fisik yang memengaruhi kesehatan mental
  10. Kurangnya kepercayaan diri atau perasaan tidak mampu mengatasi masalah.

Meskipun kalkulator kesehatan mental ini akurat, namun tes in akan memberikan hasil gambaran umum.

Untuk mengetahui detail mengenai kesehatan mental kamu, alangkah baiknya kamu mendatangi ahli dalam bidangnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan