Meski Sering Dilintasi Pemudik, Polsek Nagreg Tetap Antisipasi Kepadatan Kendaraan

JABAR EKSPRES – H+2 Idul Fitri 1444 Hijriyah masyarakat mulai memadati kawasan Nagreg. Kendaraan tersebut memadati kawasan Nagreg dengan tujuan ketempat-tempat wisata dan ada pula yang dalam perjalanan arus balik.

Kapolsek Nagreg Kompol Anisa mengaku, sudah mengantisipasi terjadinya peningkatan volume kendaraan baik dalam arus mudik ataupun arus balik.

Dalam Rapat Koordinasi (Rakor) yang dilakukan sebelum kegiatan Operasi Ketupat Lodaya ini pihaknya sudah memperkirakan akan adanya peningkatan volume kendaraan.

”Dari awal kita pada saat rakor pertama sebelum kegiatan ops ketupat ini ada perkiraan peningkatan volume kendaraan dari tahun sebelumnya. Sehingga untuk H+7 ops ketupat itu kita tambahkan plus 7 lagi terkait dengan KRYD (kegiatan rutin yang ditingkatkan),” ujar Anisa saat ditemui, Selasa (25/4).

Menurutnya, saat ini yang dilakukan petugas adalah memantau arus lalu lintas. Terlebih, pada Rabu (26/4) masyarakat sudah mulai melakukan aktivitas.

”Karena ditakutkan memang hari kerja itu mulai besok. Tetapi, kan untuk anak sekolah minggu depan baru mulai masuk,” katanya.

Meski begitu, Anisa mengaku sudah mempersiapkan antisipasi jika terjadinya kepadatan jelang arus balik mudik ini dengan melakukan berbagai upaya agar kepadatan tidak terjadi.

”Kita tetap mengantisipasi apabila arus mudik atau arus baliknya itu ternyata di luar perkiraan,” ucapnya.

Sementara itu menurut data Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bandung hingga pukul 12.00 WIB sebanyak 98.720 kendaraan mulai melintas dari arah Timur dan juga Barat di H+2 lebaran 2023.

Hal ini menurun dibanding H+1 dimana sebanyak 204.932 kendaraan mulai melintasi di arah Timur dan Barat. (mg4)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan