JABAR EKSPRES- Bagi Anda yang ingin membuat rendang pada saat hari raya, simaklah di sini resep rendang daging sapi enak dan lembut.
Rendang menjadi salah satu makanan yang biasanya disajikan saat lebaran selain opor ayam. Namun terkadang masih ada yang belum tahu cara membuat rendang daging sapi yang enak.
Nah, pada artikel ini disajikan resep rendang daging sapi enak dan empuk serta cara membuatnya yang cocok untuk konsumsi keluarga pada saat lebaran.
Resep rendang daging ini dikutip dari laman Cookpad.com dan diunggah oleh Dilla Abdullah.
Untuk estimasi waktu, pembuatan rendang daging sapiini kurang lebih akan menghabiskan selama 75 menit.
Bahan-bahan memasak rendang daging sapi
500 gr daging
500 ml santan kental
1 liter santal cair
1 Lembar daun kunyit
2 Lembar daun salam
4 Lembar daun jeruk
2 batangserai
2 kapu laga
2 cengkeh
2 cm kayu manis
1 bunga lawang
Bumbu halus
100 gr lengkuas muda
15 cabe merah keriting
8 bawang merah
4 bawang putih
1 sdt jintan putih
1/2 sdt pala
1 sdt merica
1 sdm ketumbar
secukupnya Garam
Cara Membuat
Langkah pertama, siapkan semua bahan yang diperlukan dan potong daging mengikuti arah serat daging.
Langkah kedua, campurkan daging dengan semua bumbu dalam sebuah wajan.
Langkah ketiga, biarkan daging meresap bumbu selama minimal 15 menit hingga air keluar dari daging.
Langkah keempat, setelah 15 menit, nyalakan api dengan ukuran sedang dan masak hingga semua air berkurang. Untuk mempercepat proses memasak dan mematangkan daging, wajan dapat ditutup.
Langkah kelima, setelah air berkurang, tambahkan santan dan masak lagi hingga santan berkurang sambil diaduk secara teratur agar tidak menggumpal.
Langkah keenam, masak hingga rendang benar-benar kering agar lebih awet. Setelah itu, matikan api, angkat, dan sajikan.
Demikianlah cara dan resep untuk membuat rendang daging yang lembut dan enak untuk keluarga disaat hari raya.