JABAR EKSPRES – Sedang mencari HP dengan performa tangguh untuk bermain game? Kamu bisa mempertimbangkan rekomendasi HP gaming Snapdragon 8 Gen 2 yang akan kami bahas di artikel ini. Kami akan membahas setiap merk ponsel yang bisa menjadi pilihanmu.
Merk-merek apa saja yang bisa di rekomendasikan untuk HP gaming Snapdragon 8 Gen 2? Simak terus artikel ini sampai selesai untuk mengetahui jawabannya.
HP flagship dengan Snapdragon 8 Gen 2 menjadi opsi yang sempurna untuk mereka yang mengincar performa besar. Berikut adalah catatan HP untuk gaming yang telah memakai chipset Snapdragon 8 Gen 2.
baca artikel lainnya: Realme C33, HP Gaming Harga 1 jutaan!!
Pertama-tama, ada iQOO 11 dari merk iQOO yang telah resmi di luncurkan di Indonesia. HP ini adalah yang pertama kali mengusung Snapdragon 8 Gen 2 di pasar Indonesia. Tidak hanya mengandalkan chipset, HP gaming ini juga di dukung oleh layar mumpuni. Panel LTPO3 AMOLED berdimensi 6,78 inci dengan resolusi WQHD Plus atau 1440 x 3200 piksel. Refresh rate-nya juga besar, yaitu 144 Hz dengan touch sampling rate 300 Hz. Untuk memperoleh performa maksimal, iQOO memadukan chipsetnya dengan RAM LPDDDR5X 16 GB dan penyimpanan internal UFS 4.0 256 GB.
Selanjutnya, ada Xiaomi 13 yang tidak kalah menarik dengan HP lainnya. Meski tidak sehebat versi Pro, Xiaomi 13 ini juga di bekali dengan chipset terbaik dari Qualcomm, yaitu Snapdragon 8 Gen 2. HP ini juga memiliki refresh rate layar 120 Hz dan kamera utama 50 MP hasil kerja sama dengan Leica. Kapasitas baterai Xiaomi 13 sedikit lebih kecil daripada versi Pro, yakni hanya 4500 mAh dengan fast charging 67 W.
baca artikel lainnya: Xiaomi 12T 5G, HP Berkualitas dengan Harga Terjangkau di Tahun 2023
Terakhir, ada OnePlus 11 yang di kenal dengan kebiasaannya menghalangi performa chipset pada HP-nya. Namun, pada seri ini, OnePlus tidak lagi melakukan hal tersebut. Chipset yang di gunakan pada HP ini juga merupakan Snapdragon 8 Gen 2 yang di padukan dengan RAM LPDDR5X 12 GB hingga 16 GB dan penyimpanan internal UFS 4.0 256 GB hingga 512 GB. Kamu juga tidak perlu khawatir soal baterai, karena HP ini di lengkapi dengan fitur fast charging 100 W dan baterai berkapasitas 5000 mAh. OnePlus 11 juga masih mengandalkan lensa kamera dari industri kenamaan asal Swedia, Hasselbald, dengan kamera utama 50 MP, telefoto 32 MP, dan ultrawide 48 MP.