Setelah Raih Adipura Kategori Kota Besar, Kota Bogor Targetkan Raih Adipura Kencana

Jabarekspres.com –Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menargetkan mendapatkan Adipura Kencana di tiga tahun mendatang.

Target tersebut setelah sebelumnya  Kota Bogor meraih penghargaan Piala Adipura 2022 kategori Kota Besar dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK),

Wali Kota Bogor Bima Arya meminta agar raihan tersebut dapat ditindaklanjuti oleh seluruh pihak agar meningkatkan pencapaian.

Dia pun berharap semua tetap konsisten dan tidak terjadi langkah mundur. Bima Arya pun mendorong Dinas Lingkungan Hidup untuk berakselerasi.

Dia juga meminta agar ada peningkatan kolaborasi bersama pasukan kuning, pasukan hijau, park rangers, TP PKK, LPM, Satgas Ciliwung, sejumlah komunitas yang terlibat, Bank Sampah danTPS 3R serta perangkat daerah lainnya.

”Siapapun nanti wali kotanya, siapapun pemimpinnya, maupun siapapun kepala dinasnya, kita berharap Adipura harus tetap di Kota Bogor. Jangan sampai Adipura pergi lagi,” ungkapnya dikutip Rabu, 1 Maret 2023.

Dia juga meminta agar Kota Bogor harus tetap bersih. Menurutnya, tidak cukup hanya untuk bersihkan sampah. Tetapi harus berpikir semua diurus dari hulu sampai ke hilir.

”Saya ingin Kota Bogor tetap kinclong, tetap glowing dan kita harus ikhtiar terus,” ucapnya.

Dia mengtakan, capaian itu merupakan ikhtiar, kerja keras dan kolaborasi serta konsistensi semua pihak.

Kolaborasi yang dilakukan mulai dari pejuang lingkungan, tenaga kebersihan, komunitas, warga, pelaku usaha, ASN, DPRD hingga TNI/Polri,” terangnya.

Orang nomor satu di Kota Bogor itu mengucapkan apresiasi setinggi-tingginya atas kerja keras, tetesan keringat, pengorbanan, waktu yang dicurahkan.

Sehingga, semua ikhtiar yang dilakukan menghasilkan Piala Adipura yang setelah 28 tahun atau terakhir diraih pada 1995 lalu kembali didapat.

Sementara itu, Kepala DLH Kota Bogor, Denni Wismanto mengaku akan terus berupaya untuk mempertahankan anugerah yang telah diraih.

Bahkan, pihaknya akan berusaha meraih Piala Adipura Kencana sebagai Adipura dengan kategori tinggi dari beberapa kategori lainnya.

”Ketika hal itu terjadi dan konsisten dijalankan, maka siapa tau Adipura Kencana dapat diraih. Ini adalah yang sama-sama diharapkan,” terangnya.

Denni menjelaskan, Piala Adipura Kencana bisa diraih ketika Adipura Kota Besar kembali diraih tiga kali oleh Kota Bogor selama tiga tahun mendatang.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan