Media Luar Beritakan Kasus Mario Dandy, Tapi Kok Fotonya David Gadgetin?

JABAR EKSPRES- Kasus penganiayaan yang dilakukan oleh  anak Ditjen Pajak, Mario Dandy terhadap anak dari petinggi GP Ansor yakni David sampai disorot media asing, tapi…

Beberapa hari kebelakang jagat media sosial diramaikan oleh kasus Mario Dandy yang menganiaya anak di bawah umur yakni David.

Banyak netizen yang geram akibat aksi yang dilakukan oleh Mario Dandy terhadap anak petinggi GP Ansor.

Tak hanya media dalam negeri saja yang banyak memberitakan tentang kasus kekerasan yang dilakukan oleh anak pejabat pajak ini.

Kasus ini juga diberitakan oleh media luar negeri The Straits Time, namun netizen dihebohkan dengan foto berita yang ditulis oleh ST Foreign Desk.

Bagaimana tak heboh, media asal Singapura tersebut salah memasang foto Mario Dandy.

Bukannya memasang foto Mario Dandy, melainkan memasang foto David salah seorang konten creator YouTube.

Bahkan David Gadgetin menuliskan keresahannya di dalam Instagram pribadinya.

“Kalau yang nulis emang ngikutin anak Rubicon, pasti tau mukanya kayak gimana, lah gambar ilustasinya aja salah, yang nulis tau apa yang ditulis gak sih….”ujar David Gadgetin.

Sontak netizen pun heboh dengan mentweet berita yang ilustrasi atau fotonya salah tersebut.

Salah satu akun twitter @knownfuse menuliskan, “Alhasilakun Twitter @STForeignDesk pun diserbu warganet. Dari ribuan yang berkomentar, hampir semua warganet Indonesia menertawakan media tersebut yang tidak cermat memuat foto pelaku penganiayaan.” Ujar akun tersebut.

Salah satu netizen berasumsi, bahwasannya kesalahan itu disengaja dengan dalih Teknik marketing.

“Aku malah OVT ini trik s3 marketing biar artikel Bapaknya banyak yg baca, beliau ngambil pict dari sumber @/beforeafter.86 di IG, seharusnya beliau udh tau, apalagi ini ada update sekitar 2 jam yg lalu…haddeh…” tulis akun @xxxnbl77.

Bahkan ada netizen yang terhubur dan membuat meme tentang David Gadgetin.

Namun berita tersebut telah diganti fotonya, setelah diserang oleh netizen akibat kesalahan dalam memuat foto.

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan