JABAR EKSPRES – Prakerja 2023 menggunakan skema baru. Menko Airlangga Hartarto mengubah sistem Prakerja dari semi Bansos menjadi skema normal.
Skema normal diimplementasikan untuk tujuan peningkatan kompetensi.
Anggaran untuk setiap peserta Prakerja tahun 2023 pun naik menjadi Rp.4.200.000 dari yang sebelumnya Rp.3.500.000.
Uang tersebut bisa Anda dapatkan apabila sudah mendaftar sebagai peserta Prakerja 2023.
Rincian total uang tersebut Rp.3.500.000 untuk biaya pelatihan, Rp.600.000 insentif, Rp.100.000 apabila selesai mengisi survei.
Apabila Anda belum terdaftar sebagai peserta Kartu Prakerja 2023, maka di gelombang 48 tahun 2023 Anda bisa melakukan pendaftaran.
Baca Juga: Resmi! Aturan Baru Kartu Prakerja 2023, Insentif Naik dan Pendaftaran Bisa Offline
Pendaftaran Kartu Prakerja bisa langsung di akses pada laman resmi prakerja.go.id.
Tidak lama lagi pendaftaran akan dibuka, namun kepastian tanggal dan bulannya masih belum ada pengumuman.
Tetapi dapat dikonfirmasi bahwasannya pendaftaran Kartu Prakerja akan dibuka di triwulan pertama 2023.
Jadi Anda bisa mendaftar antara bulan Januari – Maret 2023.
Jika Anda sudah terdaftar sebagai keluarga penerima manfaat PKH, BPNT, BSU, dan lain sebagainya, Anda masih bisa mendaftar.
Untuk program kerja tahun 2023 akan ada kelas offline dan durasinya 15 jam.
Jadi untuk Anda yang memang ingin meningkatkan skil yang dimiliki atau mendapatkan skil baru maka dipersilakan untuk mendaftar.
Baca Juga: Inilah 7 Daftar Bansos dan BLT Cair Pada Tahun 2023
Cara Membuat Akun Prakerja
1. Akses lama prakerja.go.id menggunakan browser Google, Opera, Mozila dan lain sebagainya,
2. Klik menu “Daftar Sekarang”,
3. Selanjutnya isi menggunakan alamat email aktif,
4. Berikutnya masukan data seperti Kartu Tanda Pengenal, Kartu Keluarga, nomor Handphone aktif dan data diri lainnya, dan
5. Terakhir Anda mengikuti tes kemampuan dasar dan motivasi.
Bergabung gelombang yang dibuka
1. Mengeklik “Gabung Gelombang”,
2. Mengeklik persetujuan, dan
3. Dapatkan konfirmasi bergabung di gelombang yang sedang dibuka.
Demikian informasi mengenai yang dapat disampaikan. Apabila Anda ingin mendaftar program tersebut maka harus rutin untuk update berita tentang Prakerja 2023 agar tidak ketinggalan untuk mendaftar.
Sangat membantu prekonomian