Jabarekspres.com –Wakil Wali Kota Bogor Dedie Rachim mulai beraktivitas menjalankan tugas dengan menunggangi kendaraan dinas ramah lingkungan alias mobil listrik ke sejumlah rangkaian kegiatan.
Berdasarkan pantauan JabarEkspres.com, pada Rabu, 14 Desember 2022, Dedie Rachim nampak nyaman saat berada di dalam mobil listrik berplat merah dengan jenis Hyundai Ioniq 5 bewarna hitam tersebut.
”Yang pasti, kami menjalankan sesuai intruksi presiden. Kami mulai konversi dari bahan bakar fosil ke bahan bakar yang lebih irit juga lebih hijau yaitu listrik,” ungkapnya saat dijumpai usai menghadiri acara launching Produk UMKM Kota Bogor di Indomaret Fresh Pajajaran, Kota Bogor.
Dia menilai, pada prinsipnya kendaraan yang digunakan saat menjalankan tugas itu sama. Akan tetapi, dirinya merasakan perbedaan saat beradaptasi dengan kendaraan ramah lingkungan tersebut.
Perlambata Pemanasan Global
Menurutnya, yang menjadi hal utama saat menggunakan mobil listrik adalah pemerintah ikut mencegah terjadinya pemanasan global.
”Kita cegah dengan memperlambat pemanasan global. Untuk fenomena peningkatan suhu akhir-akhir ini juga harus kami coba tekan semaksimal mungkin,” paparnya.
Selain itu, kata dia, terdapat sejumlah perbedaan yang sangat terasa saat berada di dalam mobil listrik, yakni tidak bising.
Kemudian, pada bahan bakar pun dipastikan lebih irit, sehingga dapat mengurangi biaya operasional saat menjalankan dinas.
”Pasti lebih hemat. Bayangkan, saya satu kali ngisi memakai solar non subsidi sekitar Rp200 ribu perhari. Tapi ini Rp60 ribu saja sudah cukup, bisa jalan hingga 500 kilometer. Jadi sangat jauh perbedaannya, lebih irit,” jelasnya.
Mantan pejabat KPK itu mengaku, Pemkot Bogor berkomitmen akan memanfaatkan kendaraan listrik baik roda dua maupun roda empat pada sejumlah kendaraan dinas.
”Ya termasuk juga kami meminta berbagai pihak untuk menyiapkan stasiun pengisian listrik untuk semakin banyak di Kota Bogor. Hari ini sudah ada tiga, di PLN Pajajaran, Balai Kota Bogor dan di Botani Square. Baru ada tiga kalau tidak salah,” terangnya.
Dia pun mendorong masyarakat agar menggunakan kendaraan listrik. ”Nah Beam Mobility yang menyediakan sepeda listrik ini juga kan peminatnya banyak dan itu salah satu sosialisasi juga pembiasan kepada masyarakat memanfaatkan kendaraan bebas polisi dengan energi listrik,” pungkasnya. (yud)