Prediksi, Trend Makeup yang akan booming di tahun 2023

JABAR EKPRES – Desember telah datang dan artinya pergantian tahun sebentar lagi, suasana suram di 2022 harus di tinggalkan. Untuk menyambut 2023, mari kita ciptakan aura positif serta dengan Trend Makeup baru di tahun baru.

Menjelang akhir tahun, banyak sekali prediksi Trend Makeup yang akan populer di tahun 2023. Beberapa Pakar Fashion and Beauty ikut memberikan pendapat terkait trend di tahun 2023. Trend di tahun ini hingga tahun depan terlihat masih natural menujukan kulit yang glowing.

Kamu bisa memainkan warna dari warna terang hingga tajam di area wajah untuk tampil sempurna.

Berkaca dari kebiasaan tahun ke tahun, maka muncul lah prediksi trend makeup. Kali ini, menurut Head of Public Relations for Halal, Teens, Emerging Beauty and Personal Care, PT Paragon Technology & Innovation Elsa Maharani.

Berikut ini 5 Trend Makeup yang bisa kamu coba untuk menyambut tahun baru :

  1. Winged White Light Liner

Riasan makeup ini terlihat lebih Soft tetapi Iconic dengan Warm Tone Eyeshadow dan White Eyeliner yang membuat tampilan mata menjadi lebih cerah. tampilan baru ini terinspirasi dari perpaduan generasi muda di masa lalu.

  1. Classic Foxy

Riasan makeup ini menampilkan riasan wajah menjadi pusat perhatian dengan Eyeliner yang Intense makeup ini membuat mata terlihat tajam. Ditambah warna bibir berwarna Nude, dan pipi berwarna Bronze.

  1. Intense Blush

Riasan makeup ini disebut riasan wajah Glossy yang tampak sehat. Makeup ini fokus pada tampilan Blush berwarna Nude dan Eyeshadow berwarna Soft Pink.

  1. Soft Smokey Brown Makeup

Riasan makeup ini memberikan hasil riasan dengan warna senada pada mata, warna kulit, dan bibir. Tampilan makeup ini cocok untuk semua warna kulit di Indonesia.

  1. Rose Gold Pearls

Riasan makeup yang berfokus pada tampilan mata yang lebih bekilau dengan sentuhan Ornament Pearl atau mutiara di ujung Eyeliner dan Eyeshadow berwarna Ros Pink. Ditambah Eyeliner berbentuk Winged berwarna putih, warna bibir cerah, dan disertai dengan hasil Complexion yang Matte dan sehat.

Bagi perempuan yang sangat suka dengan makeup ringan dan minimalis sanggat cocok untuk menerapkan trend makeup ini.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan