Jelang Definitf, Hengky Belum juga Sambangi Partai Koalisi

Bandung Barat– Anggota Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD Kabupaten Bandung Barat, Nevi Hendri menyentil Pelaksana Tugas Bupati (Plt) Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan dengan mengibaratkan kacang lupa kulitnya.

Sindiran tersebut dilontarkan karena Hengky dianggap tidak pernah menjalin komunikasi dengan partai koalisi yang mengusungnya saat di pilkada lalu, jelang definitif komunikasi bersama partai koalisi tidak lagi Hengky bangun.

“Setuju dan sepakat dalam proses pelantikan Hengki Kurniawan, cuman secara etika politik kurang,” kata Nevi kepada wartawan, Sabtu (8/10/2022).

Lontaran kacang lupa kulitnya itu pribahasa yang secara umum bermakna seseorang yang melupakan asal-usulnya.

Nevi mengatakan, PKS salah satu partai yang memperjuangkan pasangan AKUR pada Pilkada 2018 lalu. Seharusnya, Hengky membangun komunikasi baik jelang defenitif.

“Sebaiknya pak Hengky ini ngopi-ngopilah dengan partai koalisi yang memperjuangkan beliau dulu dalam target Akurnya,” ungkap Nevi.

“Beliau tidak semerta-merta bisa duduk jadi Plt dan bupati sekarang tanpa perjuangan dari koalisi Akur (Aa Umbara-Hengky Kurniawa). Ya, sampai hari ini usai paripurna digelar, pemberhentian Aa Umbara. Belum ada pertemuan dengan partai koalisi,” tandasnya.

Diketahui, pada Jumat (7/10/2022), DPRD KBB secara resmi mengumumkan pemberhentian Bupati Bandung Barat nonaktif Aa Umbara Sutisna di Villa Lembang Asri, Parongpong.

Pada gelaran paripurna tersebut juga mengusulkan Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan menjadi Bupati definitif ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui Pemerintah Provinsi Jawabarat.**(Mg1)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan