5 Cara Mendapatkan Uang di TikTok dengan Mudah Tanpa Cari Sensasi

JABAR EKSPRES – Cara mendapatkan uang di TikTok bisa kamu lakukan terlebih untuk para pemula. Kegemaran Anda membuat konten maupun berjoget di depan layar ponsel tampaknya tidak akan menjadi kegiatan yang sia-sia.

Banyak yang belum mengetahui bagaimana cara mendapatkan uang di TikTok, padahal Tiktok merupakan salah satu aplikasi yang digemari anak muda saat ini.

Kamu perlu mengetahui beberapa cara mendapatkan uang di TikTok. Meskipun pada awal kemunculannya, TikTok adalah aplikasi yang kerap dicemooh, bahkan aplikasi ini sempat diblokir oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika karena dianggap mengandung konten negatif dan meresahkan.

Jumlah pengguna aplikasi besutan ByteDance asal China tersebut terus bertambah setiap harinya.

Bahkan saat ini Tiktok sudah bisa disandingkan dengan aplikasi media sosial lainnya seperti Twitter, Facebook, dan Instagram.

Yang tak kalah menarik, TikTok juga bisa Anda manfaatkan untuk mendatangkan pundi-pundi uang. Ada beragam cara mendapatkan uang di TikTok. Dilansir dari Forbes, berikut beberapa langkah cara mendapatkan uang dari TikTok untuk pemula:

1. Ciptakan branding Anda Sendiri

Membangun branding atau merek ialah kunci agar Anda bisa dikenal banyak orang dengan mudah. Branding di sini artinya adalah jati diri Anda. Di bidang pemasaran (marketing), merek yang berkesan adalah dasar dari bisnis apa pun yang bisa menghasilkan uang.

Sebagaimana akun Instagram dan Youtube yang bisa menghasilkan uang bagi sebagian orang, buatlah akun TikTok yang memiliki target pasar yang jelas. Misalnya, jika anda suka wisata kuliner, buatlah konten menarik dengan mencicipi makanan di berbagai daerah. Jika suka olahraga, buatlah konten menarik seperti berbagi tips berolahraga dengan baik.

Siapa Anda dan siapa pengguna TikTok yang akan disasar berpotensi menyukai konten yang dibuat. Untuk TikTok, ini berarti Anda harus memiliki gambaran tentang jenis video yang akan Anda posting, dan konsisten mengunggahnya.

Tentukan sedari awal akankah video Anda menghibur atau bertemakan humor atau travelling? Atau apakah Anda membuat konten bertemakan romantisme atau tentang perjalanan mencicipi kuliner makanan dan minuman di berbagai tempat?

Tinggalkan Balasan