Jabarekspres – Aplikasi Telegram bisa edit wajah berbagai negara lho, dan saat ini tengah viral di TikTok. Banyak warganet yang mengunggah versi wajahnya jika dari negara lain.
Aplikasi ini dapat membuat kamu melakukan hal yang sangat seru karena kamu dapat memilih wajah kamu dari berbagai dunia.
Perlu diingat kembali bahwa aplikasi ini hanya salah satu untuk media hiburan yang dapat kamu bagikan di media sosial kamu seperti Facebook, Instagram, TikTok, dan lainnya.
Namun apakah kamu tahu jika kamu sudah bisa mengedit fotomu dengan filter wajah berbagai dunia ini dan tidak perlu menggunakan skill yang profesional lho?
Ternyata sangat mudah sekali untuk kamu coba lakukan. Salah satunya yang sempat diunggah oleh pemilik akun TikTok bernama @ascxxxal yang videonya sudah menembus 1 juta penonton.
Dalam videonya tersebut menunjukkan wajahnya dari versi Indonesia, Cina, Afrika, India dan Eropa. Kemudian dijelaskan juga langkah-langkah yang dapat kamu coba lakukan.
Jika kamu penasaran kamu dapat menyimak langkah-langkah berikut ini:
- Kamu perlu memiliki aplikasi Telegram di handphone mu
- Lakukanlah installasi Telegram di Google Play Store atau sejenisnya jika kamu belum memiliki aplikasi Telegram.
- Setelah aplikasi Telegram terpasang di handphone mu, buka aplikasi tersebut
- Masuk ke fitur pencarian dan ketiklah Pix2Mix atau kamu dapat klik di sini Pix2Mix.net
- Pix2Mix ini merupakan bot yang ada di Telegram atau lebih jelasnya yaitu fitur Telegram yang dijalankan oleh perangkat lunak dengan sistem AI.
- Setelah masuk di Pix2Mix, ketiklah /start
- Kamu dapat memilih foto yang akan diedit
- Pilih bagian Race
- Kamu juga dapat memilih filter wajah dari berbagai negara
- Kemudian kamu memilih satu filter terlebih dahulu yang akan diterapkan pada fotomu
- Pilih normal untuk kekuatan filter
- Untuk mendapatkan berbagai filter wajah, kamu dapat mengulangi editing kembali dengan mengetikan start over with the same video
- Lakukan proses yang sama seperti sebelumnya
- Foto kamu dari berbagai negara telah selesai
Itulah Aplikasi Telegram bisa edit wajah berbagai negara. Selamat mencoba!