Kirab Merah Putih, Sukses Bentangkan Bendera Sepanjang 1,7 Km Dari Istana Negara hingga Bundaran HI

JABAREKSPRES.COM – Kirab merah putih yang digelar dengan membentangkan bendera merah putih sepanjang 1,7 km  sukser dilaksanakan. Bendera tersebut kini terbentang panjang dari istana negara hingga ke Bundaran Hotel Indonesia pada Minggu (28/8) pukul  07.10 pagi.

Kirab Merah Putih  tersebut  diinisiasi oleh Polri.  Yang memberikan ide untuk  membentangkan bendera Merah Putih raksasa sepanjang 1.700 meter. Dengan melibatkan ribuan warga sebagai penjaga merah putih.

Ribuan masyarakat  tersebut tergabung dalam lintas elemen masyarakat yang bersama-sama ingin menyukseskan acara tersebut.

Presiden Jokowi bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, dan ulama karismatik Habib Luthfi bin Ali bin Yahya, berperan langsung dalam  melepas rombongan kirab tersebut.

Bendera merah putih sepanjang 1.700 meter itu tampak dibentangkan oleh sejumlah elemen yang tergabung dari pemerintah, tokoh agama, tokoh bangsa, Polri, pemuda, dan mahasiswa itu.

“Dengan mengucap Bismillah pagi hari ini saya nyatakan Kirab Bendera Merah Putih diberangkatkan, tiga, dua, satu,” kata Presiden Jokowi.

Kegiatan itu juga dimeriahkan oleh pukulan drum band oleh pasukan TNI-Polri. Adapun di belakang drum band, anggota pasukan pengibar bendera merah putih.

Lalu, disusul pelajar yang mengenakan jaket almamater. Adapun barisan terakhir, elemen masyarakat yang membentangkan bendera merah putih sepanjang 1.700 meter itu.

Sebelumnya, Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan kegiatan itu sengaja digelar sebagai bentuk persatuan bangsa Indonesia.

“Indonesia sebagai negara yang kaya akan budaya, beraneka ragam suku bangsa, memiliki ribuan bahasa, tetapi perbedaan bukanlah suatu halangan, untuk terus menjunjung persatuan, hal itulah yang menjadi semangat lintas elemen menggelar kegiatan kirab merah putih ini,” ujar petinggi Polri dalam siaran persnya, Sabtu (27/8). (poj)

 

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan