Keduanya dipilih sebagai percontohan, lantaran telah lebih lama secara massif membantu Satgas Anti Rentenir dalam sosialisasi. “Dari dulu itu memang ada Marinir. Binaan kami, yaitu Emak-emak Anti Rentenir,” ucapnya.
Menurut Atet, hal itu dirasa bakal mempermudah pembentukan kampung anti rentenir. “Sekarang masih dilakukan kajian, rencananya, diimplementasikan tahun depan,” pungkasnya.*** (zar)