Jabarekspres.com – Semua orang pasti pernah di gigit nyamuk. Namun, apakah benar nyamuk mengincar orang tertentu untuk di gigit?
Ketika berkumpul dengan banyak orang, pasti Anda pernah melihat seseorang sedang digigit nyamuk. Tapi, tidak menggit kepada yang lain.
Lantas, mengapa nyamuk hobi mengincar orang tertentu untuk di gigit? Sebagaimana dilansir dari tayangan YouTube dr. Saddam Ismail pada Rabu 8 Juni 2022, berikut ini informasinya.
Menurut dr. Saddam Ismail, memang ada orang yang terlihat menarik, sehingga nyamuk lebih tertarik untuk menghampirinya.
1. Sedang hamil
Wanita yang sedang hamil lebih menarik perhatian, akibat dari karbon dioksida lebih banyak dibandingkan dengan orang normal.
Selain itu, nyamuk juga tertarik dengan suhu tubuh wanita hamil, karena lebih tinggi ketimbang orang normal.
2. Ukuran tubuh lebih besar
Orang yang memiliki tubuh yang besar ataupun tinggi, akan menarik perhatian nyamuk melalui karbon dioksida yang dihasilkan olehnya.
Sama seperti wanita yang sedang hamil, orang yang bertubuh besar menghasilkan karbon dioksida lebih banyak daripada orang normal.
3. Baru olahraga
Pada saat Anda selesai olahraga, nafas tentunya akan lebih cepat. Kemudian, karbon dioksida yang dihasilkan akan lebih banyak.
Lalu, suhu tubuh yang tinggi mengeluarkan keringat yang bersifat asam laktat, itulah yang mengundang nyamuk untuk datang.
4. Kolesterol tinggi
Bukan berarti nyamuk dapat mendeteksi kolesterol pada manusia, tetapi kolesterol yang tinggi ada metabolisme di tubuh yang memancing nyamuk untuk datang.
5. Asam urat
Ahli serangga dari Amerika Serikat mengatakan, apabila tubuh kita memproduksi asam urat secara berlebihan, lebih rentan terkena gigitan nyamuk.
6. Golongan darah O
Journal of medical entomology pada tahun 2004 menyatakan bahwa nyamuk akan sering hinggap pada orang yang memiliki golongan darah O.
Akan tetapi, untuk pernyataan ini dibutuhkan penelitian lebih lanjut, serta penemuan ilmiah lannya yang dapat mendukung pendapat ini.
7. Kulit sensitif
Orang yang memiliki kulit sensitive lebih rentan terhadap nyamuk. Untuk itu, sebaiknya Anda selalu membawa obat nyamuk yang aman di kulit.***