5 Obat Alami untuk Mengatasi Sakit Gigi Pada Anak-Anak, Catat Yuk!

Jabarekspres.com – Ketika anak sedang mengalami sakit gigi? Tapi ingat jangan menggunakan sembarang obat sakit gigi kepada anak.

Oleh karena itu, sebagai pertolongan pertama untuk meredakan sakit gigi, Anda bisa menggunakan beberapa bahan alami yang aman untuk anak-anak.

Perlu diketahui, sakit gigi pada anak biasanya akibat gigi yang berlubang, tapi, ada juga yang disebabkan oleh beragam kondisi, misalnya gigi retak dan impaksi gigi.

Sementara itu, gejala sakit gigi pada anak umumnya seperti pembengkakan gusi, demam dan sakit kepala.

Untuk pertolongan pertama dalam meredakan sakit gigi pada anak, ada beberapa obat sakit gigi alami yang bisa Anda berikan.

Sebagaimana dilansir dari berbagai sumber pada Jum’at 3 Juni 2022, berikut 5 obat sakit gigi yang alami untuk anak-anak.

1. Es batu

Ketika sang buah hati sakit gigi hingga menyebabkan pembengkakan pada pipi, maka Anda bisa menggunakan es batu untuk meredakan bengkaknya.

Bagaimana cara menggunakannya? bungkus es batu dengan kain yang lembut, kemudian tempelkan pada pipi anak selama 20 menit atau bisa sampai rasa sakit menghilang.

2. Air garam

Garam dipercaya dapat digunakan sebagai antiseptik alami dalam membunuh bakteri.

Bahkan, bisa dipakai untuk melawan bakteri yang menyebabkan infeksi dan sakit gigi pada anak.

Selain itu, garam mampu meredakan peradangan, serta membuang sisa makanan dan kotoran yang tertinggal di sela gigi anak.

Cara menggunakannya yaitu campurkan ½ sendok teh garam ke dalam segelas air hangat. Kemudian, berkumur menggunakan air garam tersebut.

3. Bawang putih

Ternyata bawang putih memiliki segudang manfaat untuk kesehatan, dan salah satunya adalah obat sakit yang alami untuk anak.

Caranya yaitu dengan menghaluskannya terlebih dulu. Lalu, oleskan bawang putih tersebut pada gigi atau gusi anak yang sakit menggunakan cotton bud atau jari yang bersih.

4. Minyak cengkeh

Minyak ini dipercaya memiliki efek yang sama dengan benzocaine, yaitu untuk obat antinyeri yang sering ditemukan pada gel pereda sakit gigi di apotek.

Cara mengaplikasikannya yaitu langsung mengoleskan minyak cengkeh menggunakan cotton bud ke bagian gigi atau gusi anak yang terasa sakit.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan