Yayat mengucapkan, jangan sampai ada kecemburuan sosial bagi para warga yang belum mendapatkan bantuan dan diharapkan bagi warga yang dapat bantuan supaya tetap bermasyarakat alias tidak merasa diutamakan.
Di lokasi yang sama, Ketua LPMD Desa Cimanggung, Kokom menyampaikan, para warga sebanyak 40 KK tersebut memang belum pernah mendapatkan bantuan sosial rehabilitasi rumah sebelumnya.
“KK miskin yang mendapatkan bantuan ini adalah KK yang memiliki rumah tidak layak huni dan belum pernah mendapat bantuan sosial rehabilitasi rutilahu,” ujar Kokom.
Sementara itu salah seorang penerima manfaat program rutilahu, Ayi Suryana, 38, warga RT02 RW16 mengaku, sangat senang mendapat bantuan dari program tersebut.
“Sangat terima kasih kepada Pemprov Jabar, juga kepada Pemerintah Desa Cimanggung yang telah membantu kami untuk mendapatkan program bantuan rutilahu,” kata Ayi dengan raut wajah yang terharu menitiskan air mata.
“Saya sangat bersyukur bisa dapat bantuan dan diperhatikan. Saya akan manfaatkan bantuan ini dan merawat rumah saya yang sudah dibantu direnovasi,” tutupnya. (mg5/wan)