Fraksi Golkar Pertanyakan Batalnya Pembangunan Stadion Sangkuriang

CIMAHI – Dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) TA 2022, Fraksi Golkar melalui rapat Paripurna DPRD yang disampaikan oleh Asep Rukmansyah, mempertanyakan persoalan batalnya pembangunan Stadion Sangkuriang di Kota Cimahi.

Asep mengatakan bahwa pihak pemerintah harus memberi penjelasan kepada masyarakat Kota Cimahi soal anggaran yang diberi oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat tidak bisa diserap dan digunakan untuk pembangunan Stadion Sangkuriang.

“Pemerintah harus memberi penjelasan kepada masyarakat Kota Cimahi dan meminta maaf atas tidak terbangunnya Stadion Sangkuriang,” ucapnya, Senin (6/12).

Sebelumnya, dia sudah menggelar rapat dengan 11 Dinas Pemerintahan Kota Cimahi dalam membahas 100 persen Janji Walikota Cimahi dan Wakil Walikota Cimahi yang belum terselesaikan.

Lanjut dia, keberadaan Pemerintah dan DPRD harus hadir dan memihak masyarakat Kota Cimahi, begitu pun pihak kejaksaan turut hadir didalamnya untuk masyarakat.

“Keberadaan Legislatif, Yudikatif dan Kejaksaan harus hadir untuk masyarakat, berikan rasa aman juga pembangunan yang diinginkan oleh masyarakat Kota Cimahi,” ujarnya.

Pihaknya sempat menyinggung terkait kondisi SDM (Sumber Daya Masyarakat) di Kota Cimahi, agar disesuaikan dan manfaatnya bisa dirasakan secara tepat dan terukur.

Namun Asep, beri apresiasi atas kerja kerasnya Plt. Wali Kota Cimahi Ngatiyana yang telah membuktikan pembangunannya dengan baik, baik secara fisik maupun non fisik yang saat ini tengah dilakukannya.

“Saya apresiasi pada kerja kerasnya pak Plt, yang mana ia berusaha untuk menyelesaikan janji wali kota yang belum dikerjakan,” tuturnya. (mg3)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan