Masuki Musim Hujan, Waspada DBD Mengancam

CICALENGKA – Rumah Sakit Umum Daerah Kesehatan Kerja (RSUDKK) mencatat cukup banyak menerima pasien Demam Berdarah Dengue (DBD).

Mengingat saat ini tengah terjadi peralihan cuaca dari kemarau menuju musim hujan, maka potensi menurunnya imun tubuh cukup besar.

Humas RSUDKK, Agus menyampaikan, salah satu faktor dalam peralihan cuaca yang dapat menimbulkan penyakit DBD adalah adanya genangan air.

“Karena kalau DHF (Dengue Hemorrhagic Fever) itu peralihan dari cuaca, biangnya dari nyamuk yang ada di air menggenang,” kata Agus kepada Jabar Ekspres melalui panggilan telepon, Kamis (21/10).

“Tempat-tempat yang kurang terawat kemudian terisi air hujan dan menggenang, akhirnya jadi tempat nyamuk,” tambahnya.

Agus menuturkan, sebagai antisipasi agar terhindar dari penyakit Dengue Hemorrhagic Fever atau akrab disebut DBD itu perlu memperhatikan kebersihan lingkungan.

“Lingkungan rumah harus bersih, perhatikan juga genangan-genangan air di sekitar rumah supaya tidak jadi tempat biang nyamuk,” imbuh Agus.

Selain itu, Agus melanjutkan, guna memperkuat imun tubuh supaya terhindar dari paparan penyakit terutama saat peralihan musim menuju penghujan, masyarakat perlu memperhatikan asupan makanan apalagi makanan untuk anak-anak.

“Karena anak-anak imun tubuhnya masih dalam proses pembentukan, jadi diusahakan mendapat asupan yang sesuai dan mendukung untuk kesehatan supaya tidak terlalu mudah terkena penyakit,” tutup Agus. (mg5)

Tinggalkan Balasan