JAKARTA- Pengamat politik Hendri Satrio menilai, antara tiga kepala daerah yang masuk bursa Capres 2024, yakni Ganjar Pranowo, Anies Baswedan dan Ridwan Kamil, maka Ganjar masih tertinggal jauh soal visi dan program yang dibawa ke level Nasional.
“Di sisi program nasional, program yang bisa dibawa ke level nasional, Ganjar tertinggal dari Anies dan Ridwan Kamil. Ridwan Kamil kan bisa terlihat bagaimana visi penataan kota,” ujar Hendri Satrio kepada wartawan, dikutip Selasa (24/8/2021).
Lebih lanjut, Hendri Satrio mengatakan, Ganjar Pranowo saat ini tengah memainkan strategi Presiden Jokowi dengan membiarkan para pendukungnya dari kalangan akar rumput melakukan deklarasi dukungan besar-besar terhadapnya.
“Menurut saya untuk Ganjar lebih baik memang mempersilakan barisan akar rumput mendeklarasikan dukungan kepada dirinya dan memainkan strategi seperti Pak Jokowi,” katanya.
Meski begitu, Hendri Satrio meyakini, Megawati Soekarnoputri akan memberikan rekomendasi kepada Ganjar untuk maju di Pilpres 2024 meskipun kemungkinan itu kecil.
“Saya yakin Ibu Mega sebagai guru perpolitikan Indonesia, sebagai tokoh besar politik Indonesia, pasti memahami strategi besar politik ke depan buat PDIP dan buat bangsa. Sehingga bisa saja bila mempelajari elektabilitas Puan kemudian mempelajari elektabilitas Ganjar, bisa saja Ganjar dapat tiket dari PDIP walaupun saat ini nampaknya kecil,” ucapnya.
Hanya, menurutnya, Megawati mempertimbangkan prestasi Ganjar di daerahnya. Serta bagaimana Ganjar bisa memperbaiki kontroversi di daerahnya.
“Yang perlu dipertimbangkan Ibu Mega, juga bagaimana Ganjar bisa menggenjot prestasi di Jateng, kan beberapa kontroversi juga ada di Jateng, misal kontroversi petani Kendeng, dan lain-lain. Itu mesti diperbaiki,” ucapnya. (fin.co.id)