Ma’soem University, Menuju Perguruan Tinggi Bermutu dengan Karakter Cageur, Bageur, Pinter

Kembali dalam bahasan Ma’soem University (MU), Dadang menjelaskan, kehadiran perguruan tinggi tersebut di Tanah Air khususnya wilayah Bandung Timur sebagai menara api bagi lingkungan.

“Kami ingin memberikan sumbangsih kepada agama, bangsa, dan negara untuk meningkatkan SDM/SDI dalam berbagai bidang disiplin ilmu sehingga dapat melahirkan kaum intelektual yang unggul, berjiwa entrepreneur, Islami, dan berkarakter cageur, bageur, pinter,”

Diketahui, visi dari Ma’soem University yaitu menjadi Perguruan Tinggi bermutu tinggi di Indonesia pada tahun 2038 dengan karakter Cageur, Bageur, Pinter.

Sementara untuk misi dari Ma’soem University adalah dengan menyelenggarakan pendidikan tinggi berkualitas berbasis religius dan entrepreneurship, melaksanakan penelitian yang berkualitas yang dapat berperan meningkatkan daya saing nasional.

Kemudian menyelenggarakan layanan pengabdian kepada masyarakat secara profesional, terutama dalam bidang teknologi informasi dan komunikasi.

Selain itu menyelenggarakan pendidikan berstandar nasional melalui kemitraan dan jejaring nasional, regional maupun global. Membina civitas akademika dengan karakter Cageur, Bageur, Pinter; dan menjalin kerjasama dengan instansi atau lembaga serta perusahaan yang mendukung terselenggaranya Tri Dharma Perguruan Tinggi.

“Tujuannya supaya menghasilkan lulusan yang berkualitas, berjiwa entrepreneur dan profesional dalam berbagai disiplin ilmu yang dikembangkan,” kata Dadang.

Kemudian lanjut Dadang, menghasilkan penelitian dan produk yang berkualitas dan dapat berperan meningkatkan daya saing nasional.

“Menyelenggarakan layanan pengabdian kepada masyarakat secara profesional. Menyelenggarakan pendidikan berstandar nasional melalui kemitraan dan jejaring nasional, regional maupun global,” ujarnya.

Selain itu, ucapnya, agar dapat menghasilkan civitas akademika dengan karakter Cageur, Bageur, Pinter.

“Demikian yang dapat kami sampaikan, tak lupa kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras dan membantu sehingga MU lahir di tengah-tengah kita, serta mohon doa kepada semuanya, semoga Ma’seom University maju berkembang dan berkulitas mengemban Tridharma Perguruan Tinggi serta memenuhi harapan ummat,” tutup Dadang.

Sebagai informasi, Ma’soem University mempunyai jurusan untuk Strata Satu diantaranya Perbankan Syairah, Manajemen Bisnis Syariah, Sistem Informasi, Digital Bisnis.

Selain itu masih ada jurusan Agribisnis, Teknologi Pangan, Pendidikan Bahasa Inggris serta Bimbingan dan Konseling.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan