Hari Anak, Seribu Anak Usia 12-17 Tahun di Kota Bandung Ikut Vaksinasi

BANDUNG – Ketua Forum Bandung Sehat (FBS), Siti Muntamah mengatakan, kegiatan vaksinasi kepada anak di Gedung Binangkit PKK Kota Bandung merupakan bagian dari rangkaian hari anak nasional.

“Hari ini 1.000 dulu, seluruh peserta vaksin didampingi oleh orang tua dan terlihat antusias mengikuti kegiatan vaksinasi,” ujarnya di Gedung Binangkit PKK Kota Bandung, Rabu (28/7).

Siti menuturkan vaksinasi berjalan lancar dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan yang ketat. Antusias orang tua untuk mengikutsertakan anaknya di kegiatan vaksinasi tersebut tinggi.

“Baru 3 jam (pendaftaran) sudah 800 (pendaftar) lalu 20 menit selanjutnya langsung ditutup artinya masyarakat Kota Bandung open mind. Pihaknya akan terus melakukan kegiatan serupa mendukung vaksinasi,” katanya.

Sementara itu Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Bandung, Rita Verita mengatakan dalam rangka hari anak nasional, pihaknya melakukan kegiatan salah satunya yaitu vaksinasi.

Menurutnya antusias masyarakat terhadap vaksinasi sangat tinggi terbukti dari jumlah pendaftar yang melebihi kuota yang ditentukan.

“1.030 yang daftar (online) dari kuota 1.000,” ungkapnya.

Selain itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung, Ahyani Raksanagara menyebut vaksinasi terhadap anak berusia 12 hingga 17 tahun di Kota Bandung mulai berjalan sejak awal Juli kemarin.

Jumlah persentase anak yang divaksin masih kecil dibandingkan di sektor lainnya.

“Kalau dari persentase baru 2 sampai 3 persen dari 238 ribu anak usia 12-17 tahun di Bandung. Vaksinasi berjalan dengan baik jika kuota vaksin tersedia sasaran siap dan penyelenggara baik,” pungkasnya.

Perlu diketahui, sebanyak 1.000 anak berusia 12 hingga 17 tahun kembali disuntik vaksin Covid-19 di Gedung PKK Kota Bandung setelah sebelumnya vaksinasi terhadap anak digelar beberapa kali.

Program tersebut diharapkan dapat mempercepat vaksinasi terhadap anak dapat mencegah potensi penularan Covid-19.

(MG8)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan