BANDUNG – Summarecon Bandung bekerjasama dengan Kecamatan Gedebage dan Dinas Kesehatan menggelar pelaksanaan vaksinisasi masal.
Executive Director Summarecon Bandung Hindarko Hasan mengatakan, Summarecon Bandung sangat mendukung penuh aturan kebijakan yang ditetapkan pemerintah. Khususnya penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.
Dia menilai, peningkatan jumlah kasus Covid-19 di Kota Bandung semakin harus dibarengi keterlibatan seluruh pihak perlu dilakukan untuk memutus rantai penularan.
‘’Penerapkan protokol kesehatan dengan ketat dan maksimal, kegiatan vaksinasi terhadap seluruh masyarakat juga giat dilakukan,’’kata Hindarko dalam keterangan rilisnya, Minggu, (11/7).
Untuk itu, Summarecon Bandung akan selalu siap berkolaborasi dengan pemerintah, khususnya Kota Bandung, untuk ikut andil memerangi Covid-19 dengan menggelar vaksinisasi.
Sebanyak 1.491 peserta pada Sabtu, (10/7) ikut melaksanakan vaksin yang di gagas Summarecon Bandung.
‘’Pelaksanaan vaksin digelar secara umum. Dan banyak warga sekitar khususnya di Kecamatan Gedebage turut serta di vaksin,’’kata Hendarko.
Untuk pelaksanaan sendiri, suntikan vaksin yang diberikan adalah jenis Sinovac. Panitia sudah mengatur agar meminimalkan kerumunan. Salah satunya dengan pengaturan jam datang peserta melalui sistem registrasi online maupun manual.
Saat tiba di lokasi, tiap peserta mendapatkan pemeriksaan kesehatan terlebih dahulu agar mengetahui kelayakan kondisi tubuh sebelum mendapatkan suntikan.
Terdapat 20 bilik suntik didukung tenaga kesehatan dari Dinas Kesehatan Kota Bandung yang melayani vaksinasi sejak pukul 08.00 hingga 16.00 WIB.
Peserta yang telah disuntik kemudian mendapatkan sertifikat vaksinasi dan diberikan edukasi seputar vaksin Covid-19.
Semenatar itu, Walikota Bandung, Oded M. Danial mengapresiasi partisipasi masyarakat untuk mendapatkan vaksin.
Ia berharap kegiatan hari ini dapat membantu program pemerintah dalam memasifkan vaksinasi Covid-19 kepada warga Kota Bandung.
Walikota Bandung juga mengingatkan warga yang telah divaksin untuk tetap memelihara gaya hidup sehat dengan istirahat yang cukup, olahraga, dan berjemur untuk meningkatkan imunitas tubuh.
“Vaksinasi ini kerjasama antara Summarecon Bandung, kewilayahan, kecamatan, dan juga dinas kesehatan. Kita berharap mudah-mudahan vaksin hari ini menjadi bagian daripada upaya optimal kita untuk secepatnya kita membereskan vaksinasi di Kota Bandung khususnya,” Ujar Walikota Bandung,’’ucap Mang Oded Sapaan akrab Wali Kota Bandung. (red)