PARIS – Setelah 16 tahun membela Real Madrid, Sergio Ramos hampir pasti melanjutkan kariernya di Paris Saint-Germain (PSG).
Bergabung dengan klub yang bermarkas di Parc des Princes, Ramos bakal menemukan sejumlah tantangan baru, seperti bahasa atau pun tempat di starting line up.
PSG sudah memiliki duet pemain belakang yang solid dalam diri Marquinhos dan Presnel Kimpembe.
Seperti dilansir Marca, direktur olahraga PSG Leoanardo adalah orang yang meminta Ramos datang ke Paris, tetapi ia tak menjamin sang pemain bisa langsung mendapat tempat di lini belakang PSG, mengingat sudah ada dua bek berkualitas yang disebutkan di atas.
Namun, ada dua hal yang mengutungkan Ramos. Pertama, ia mendapat dukungan dari pelatih PSG Mauricio Pochettino yang kemungkinan tidak akan meninggalkannya di bangku cadangan.
Kedua, dengan kedatangan Wijnaldum dan Achraf Hakimi ke Paris dalam waktu dekat, perubahan formasi nampaknya mungkin terjadi.
PSG bisa beralih dengan formasi 3-4-3 di musim depan, yang memungkinkan Ramos masuk ke starting XI bersama Marquinhos dan Kimpembe.
Pochettino kemudian dapat memasang Juan Bernat di sebelah kiri, dan Hakimi sebelah kanan. Keduanya akan bermain sedikit lebih maju.
Di lini tengah akan diisi Wijnaldum bersama Marco Veratti, dengan Angel Di Maria tepat dibelakang Neymar dan Kylian Mbappe.(marca/mcr15/jpnn)