Disdik Jabar: PPDB Dibuka Mulai 7 Juni Hingga 1 Juli

BANDUNG – Dinas Pendidikan Jawa Barat mengumumkan pembukaan pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru(PPDB) jenjang SMA tahun 2021. Nantinya akan ada dua tahapan yang dibuka bagi calon siswa untuk mendaftarkan diri.

Kepala dinas Pendidikan (Disdik) Jabar Dedi Supandi mengatakan dua tahapan tersebut akan dibuka secara berkala. Adapun untuk tahap pertama akan mulai dibuka pada 7 hingga 11 Juni 2021, dengan tiga opsi jalur yang bisa didaftarkan.

“Tahapan pertama terdiri dari jalur afirmasi, jalur prestasi, jalur perpindahan orangtua sebesar 50 persen,” ujar Dedi, di SMAN 20 Kota Bandung, Jumat(4/6).

“Tahap dua dari tanggal 25 Juni sampai 1 Juli. Tahap kedua ini 50 persen jalur zonasi,” lanjutnya.

Dia menjelaskan prosedur yang akan dilalui oleh peserta didik. Nantinya pendaftaran dapat dilakukan dari SMP terdahulu dan dapat pula melalui sekolah tujuan. Selain itu pendaftaran juga dapat dilakukan secara mandiri daring.

“Ini untuk melayani dan memastikan semua anak terfasilitasi dengan baik dalam rangka program PPDB,”imbuhnya.

Disamping itu, dirinya juga menjelaskan perbedaan PPBD tahun ini dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Perbedaan terjadi pada desentralisasi kewenangan.

“Jadi ketua PPDB adalah seluruh kepala cabang dinas. Disdik provinsi menjadi koordinator yang tetap bertanggung jawa terhadap sistem, dan juga untuk memantau,” ujarnya.

Dia pun mengimbau kepada wali murid untuk membuat aduan apabila menemukan hal yang bermasalah.

“Pengaduan juga sudah kita sampaikan ada beberapa pengaduan di antaranya ada di medsos, ada di satuan pendidikan,melalui cabang dinas dan juga bisa ke Disdik provinsi,” katanya. (mg1)

Tinggalkan Balasan