JAKARTA – Menjelang penayangan perdananya di Netflix, “Love Alarm 2” membagikan cuplikan baru dari kisah cinta segitiga Kim Jojo, Lee Hye Young, dan Hwang Sun Oh!
Drama adaptasi webtoon populer berjudul sama, “Love Alarm” berlatarkan realitas alternatif di mana orang menemukan cinta melalui aplikasi. Love Alarm bekerja dengan memperingatkan pengguna ketika seseorang dalam radius 10 meter memiliki perasaan terhadap mereka.
Di musim kedua dramanya, dalam latar waktu empat tahun setelah musim pertama, aplikasi telah memperoleh fitur baru. Pengguna kini bisa melihat daftar “orang yang akan Anda sukai” dan “orang yang akan menyukai Anda.”
Potret Pemeran Love Alarm
Pada 12 Maret, “Love Alarm 2” bersiap untuk penayangan perdananya dengan merilis foto baru dari pemeran utamanya.
Foto-foto tersebut menangkap kesedihan dan kebimbangan Kim Jo Jo (Kim So Hyun), yang berada dalam situasi khusus. Sebelumnya di season 1, Kim Jojo menyembunyikan perasaannya dari Hwang Sun Oh. Ia menggunakan sebuah software yang ia dapat dari Cheon Duk Gu, developer rahasia Love Alarm. Sampai saat ini, tidak dapat mengungkapkan perasaannya melalui aplikasi tersebut.
Tidak dapat menyalakan Love Alarm siapapun, Kim Jo Jo terjebak dalam cinta segitiga. Ia masih bersama Lee Hye Young (Jung Ga Ram), yang dengan setia tetap di sisinya selama ini. Namun, Hwang Sun Oh (Song Kang), kembali mengejarnya setelah mengungkapkan bahwa perasaannya belum memudar.
“Love Alarm 2” juga membagikan potongan gambar baru dari karakter pendukung Park Gul Mi (diperankan oleh Go Min Si). Selain itu, ada juga Brian Cheon (Ki Do Hoon), dan Lee Yook Jo (Kim Si Eun), yang beradaptasi dengan dunia setelah kehadiran Love Alarm dengan cara mereka sendiri.